Ben Brahim S Bahat Launching Program Pendidikan Hebat Kapuas Cerdas

PELUNCURAN - Bupati Kapuas Ben Brahim, Anggota DPR RI Dapil Kalimantan Tengah yang juga Bunda PAUD Kabupaten Kapuas Ary Egahni, SH, MH serta Kepala Dinas Pendidikan Kapuas DR. H. Suwarna Muriyat, S.Ag, M.Pd memmukul katambung untuk membuka Program Pendidikan Hebat Kapuas Cerdas di Aula Dinas Pendidikan, Kamis (21/10)

Ben Brahim S Bahat Launching Program Pendidikan Hebat Kapuas Cerdas

KUALA KAPUAS - Bupati Kapuas Ir. Ben Brahim S Bahat, MM, MT melantikan Dewan Pendidikan Kabupaten Kapuas di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas, Kamis (21/10/2021).

Kegiatan ini juga dihadiri perwakilan forkopimda, sejumlah Kepala SOPD, Bunda PAUD Kabupaten Kapuas Ary Egahni, SH, MH, Korwil Selat Muntoha serta para guru penggerak.

Acara ini dirangkai dengan peluncuran Program Pendidikan Hebat Kapuas Cerdas yang merupakan salah satu program Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas.

Bupati Kabupaten Kapuas Ben Brahim dalam sambutannya menyampaikan bahwa fungsi dewan pendidikan itu adalah mendorong perhatian serta komitmen masyarakat terhadap penyelenggaraan pendidikan bermutu, melakukan kerjasama dengan masyarakat maupun organisasi, menampung dan menganalisa aspirasi, ide, tuntutan dan berbagai kebutuhan yang diajukan masyarakat didalam kaitannya dengan penyelenggaraan pendidikan bermutu.

Program Pendidikan Hebat Kapuas Cerdas ini menurut Ben adalah program yang diharapkan mampu melahirkan anak - anak berkualitas yaitu yang cerdas berfikirnya, cerdas mengelola emosinya serta cerdas dalam budi pekertinya.

"Semua program pemerintah pada intinya bertujuan baik dan salah satunya melalui program Pendidikan Hebat Kapuas Cerdas kita harapkan Kabupaten Kapuas lebih maju, masyarakatnya sejahtera dan yang paling penting adalah terciptanya suasana rukun dan damai. Kita berbeda tetapi kita semua bersaudara." Seru Ben.

Sementara itu, dalam laporannya, Kepala Dinas Pendidikan DR. H. Suwarno Muriyat, S.Ag, M.Pd mengatakan "Sebenarnya program Pendidikan Hebat Kapuas Cerdas ini telah dimulai sejak dua tahun yang lalu dan selalu disosialisasikan langsung ke 17 Kecamatan, sehingga dari sosialisasi itu kita bergerak bersama untuk mewujudkan tujuan membangun anak-anak yang cerdas dalam arti yang sesungguhnya."

"Menindaklanjuti apa yang di sampaikan oleh Menteri Pendidikan, Kabupaten Kapuas saat ini memiliki tiga program unggulan Dinas Pendidikan yaitu Pola Penggerak, Guru Penggerak, dan Organisasi Penggerak. 

Untuk mengoptimalk semua program itu maka kita harus utamakan Koordinasi, Kolaborasi dan Konsisten." lanjut Suwarno.

Peluncuran Program Pendidikan Hebat Kapuas Cerdas ini dibuka oleh Bupati Kapuas Ben Brahim, Anggota DPR RI Dapil Kalimantan Tengah yang juga Bunda PAUD Kabupaten Kapuas Ary Egahni, SH, MH serta Kepala Dinas Pendidikan Kapuas DR. H. Suwarna Muriyat, S.Ag, M.Pd dengan memukul Katambung.KPS1

 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget