Wakil Ketua I DPRD Palangka Raya Mendorong Pengembangan Produk Lokal Berbasis Alam

PALANGKA RAYA– Wakil Ketua I DPRD Palangka Raya, Wahid Yusuf mengatakan bahwa pemerintah daerah setempat harus giat melihat potensi yang ada untuk pengembangan Ekonomi masyarakat salah satunya adalah pengembangan produk lokal berbasis alam.

 

Wahid berpendapat bahwa Kota Palangka Raya memiliki potensi dalam hal mengembangkan produk lokal yang berbasis alam. Salah satu contohnya adalah Peternak Lebah ungkapnya,

 

“Iya kita melihat bahwa ekonomi masyarakat terus bisa berkembang di Kota Palangka Raya, dan pemerintah diharapkan bisa berkolaborasi dengan masyarakat untuk menciptakan atau mengembangkan produk yang selain dapat menjadi produk khas, produk itu juga nantinya bisa menjadi pendorong ekonomi masyarakat. Peternak lebah contohnya, kita tentu beharap bahwa para peternak lebah ini mendapatkan sosialisasi dan pengetahuan lebih tentang cara pemasaran produk hasil mereka yakni madu.” Ungkap Wahid pada Rabu (22/11)

 

Lanjutnya ia mengatakan bahwa peran aktif pemerintah sebagai pendorong dan membantu perekonomian dari masyarakat di kota setempat bisa menjadi salah satu cara menunjukkan bahwa pemerintah tidak pandang bulu dalam membantu masyarakat melakukan sesuatu yang positif seperti mengembangkan usaha mereka.

 

“Ini bisa juga jadi salah satu Langkah pemerintah menunjukkan bahwa pemerintah tidak pandang bulu dalam membantu masyarakat mengembangkan usaha mereka yang positif, hal seperti ini tidak bisa kita kesampingkan karena ini merupakan hal yang cukup penting untuk di tindaklanjuti” Tukas Wahid.PR1 - Istimewa

SERTIFIKAT
Smsi

Widget