Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas - Untung Jaya Bangas
Untung Bangas Pertanyakan Kontribusi Perusda Gumas Perkasa
KUALA KURUN - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas Untung Jaya Bangas mempertanyakan kontribusi Perusahaan Daerah (Perusda) Gunung Mas Perkasa.
"Saya mempertanyakan sejauh mana kontribusi Perusda Gunung Mas Perkasa sekarang terhadap pendapatan asli daerah (PAD) Kabupaten Gunung Mas," ujar Untung kepada media di ruang komisi II DPRD Gumas, Selasa (10/5)
"Mereka kala itu mengatakan dalam waktu satu tahun sudah ada kontribusi untuk PAD,” imbuhnya.
Lebih lanjut Untung mempertanyakan kontribusi Perusda Gunung Mas Perkasa dalam hal pembinaan terhadap pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Gumas. Menurutnya Perusda harus memiliki tanggung jawab terhadap masyarakat Gumas, salah satunya UMKM.
“Sejak pelantikan Mochamad Ramdhan sebagai Direktur Perusda Gunung Mas Perkasa dan Direksi lainnya, kemudian pergantian Direktur Perusda Gunung Mas Perkasa ke Ali Imron, Pemerintah Kabupaten Gunung Mas telah menggelontorkan dana miliaran rupiah sebagai penyertaan modal, serta investasi dalam hal peningkatan sarana prasana di Perusda,” beber anggota komisi II DPRD Gumas asal Partai Demokrat itu.
Legislator dua periode itu menegaskan, Perusda Gunung Mas Perkasa tidak boleh hanya semata-mata menerima dana miliaran rupiah dari Pemkab Gumas sebagai penyertaan modal, namun harus bisa memberikan kemaslahatan bagi masyarakat dan wilayah ini.
“Kontribusi Perusda harus jelas. Anggaran miliaran rupiah sebagai penyertaan modal Pemerintah Kabupaten Gunung Mas harus dapat dipertanggungjawabkan,”serunya.
Selanjutnya ia mempertanyakan soal perubahan manajemen di Perusda, yakni dari Direktur Perusda Mochamad Ramdhan tiba-tiba berganti ke Ali Imron.
Pergantian itu harus dijelaskan ke legislatif dan masyarakat. Asas transparansi harus dikedepankan.
“Kami (DPRD) berencana akan memanggil pihak Perusda untuk Rapat Dengar Pendapat (RDP). Mereka harus menjelaskan apa yang saya pertanyakan tadi,” tutup Untung.GM1 - Istimewa
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas