Ribuan Jemaah Hadiri Tausiyah Ustad Somad di Hampalit

Ustad Abdul Somad saat memberikan Tausiyah di Hampalit, Katingan

Ribuan Jemaah Hadiri Tausiyah Ustad Somad di Hampalit

KASONGAN - Masyarakat dari berbagai daerah begitu antusias berdatangan menghadiri kegiatan ceramah usai Sholat Taraweh, dalam rangka Nuzulul Qur'an yang digelar oleh masyarakat dan Pengurus Masjid Al-Muhajirin di Desa Hampalit, Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan, Sabtu malam (16/4/2022).

Dalam Nuzulul Qur'an itu menghadirkan Ustad Kondang Abdul Somad atau biasa disapa UAS . Dalam Tausiahnya, UAS mengajak Umat Muslim agar selalu berupaya untuk memperbaiki Diri, dengan cara meningkatkan amal Sholeh dan ibadah kepada Allah.

Apalagi di Bulan Ramadhan yang penuh dengan berkah ini, kesempatan yang paling baik. Terkait Nuzulul Qur'an, menurut Dia, hal itu sangat penting dimana pada Bulan Ramadhan telah turun Kitab Suci Al-Qur'an yang menjadi pegangan, pedoman  dan dasar yang harus dipegang teguh bagi Umat Muslim dalam melakukan berbagai hal dalam kehidupan.

Antusiasme warga sudah diantisipasi oleh pihak Panitia dengan cara Masjid yang memiliki dua lantai tersebut khusus lantai 1 dan lantai 2 disisi oleh Jema'ah laki-laki, sementara untuk Jema'ah perempuan berada disisi kiri dan kanan masjid. 

Antusiasnya masyarakat mendengar ceramah, bukan hanya memenuhi halaman Masjid namun juga membludak menuhi jalan-jalan yang ada di seputaran Masjid dengan beralaskan tikar dan karpet.

Usai ceramah, malam itu juga rombongan UAS melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Murung Raya dan Barito Selatan. Ktn1/Pen

SERTIFIKAT
Smsi

Widget