Anggota DPRD Gumas Tuding Perkebunan Sawit Pemicu Banjir

Kondisi banjir di Desa Tumbang Mahuroi, Kecamatan Damang Batu, Kabupaten Gunung Mas.

Anggota DPRD Gumas Tuding Perkebunan Sawit Pemicu Banjir

KUALA KURUN - Anggota DPRD Gunung Mas (Gumas), Evandi, menyatakan prihatin terhadap musibah banjir yang melanda daerah pemilihan (dapil) tiga Kecamatan Tewah, Kahayan Hulu Utara, Miri Manasa dan Damang Batu.

Wakil rakyat dapil tiga itu mengatakan, banjir yang kerap melanda dapil tiga menimbulkan kerugian harta bahkan nyawa.

"Banjir yang terjadi sebagai konsekuensi dari adanya Perusahaan Besar Swasta (PBS) perkebunan sawit yang mendapatkan izin investasi di dapil tiga. Mereka (PBS sawit) turut bertanggung jawab atas musibah yang terjadi. Kerusakan ekosistem terjadi akibat aktivitas mereka," tegas Evandi, Selasa (15/9/2020).

Politikus muda Nasdem itu menegaskan, harusnya di wilayah dapil tiga tidak boleh ada PBS perkebunan sawit. "Semua hutan di wilayah dapil tiga harusnya ditetapkan menjadi hutan adat supaya hutan tetap terjaga dengan baik," ucap dia.

Menurutnya, masyarakat Dayak sangat bergantungan dengan hutan, sebagai tempat berburu, tempat mencari sayuran, tempat maramu, dan aktivitas lainnya.

"Semua perizinan PBS perkebunan sawit bahkan IPK (Izin Pemanfaatan Kayu) di dapil tiga harusnya ditinjau ulang, kapan perlu dicabut," serunya menutup. GM1

 

Kurun
SERTIFIKAT
Smsi

Widget