Warga Pedalaman Katingan Minta Jaringan Internet

Anggota DPRD Kalteng, Kuwu Senilawati

Warga Pedalaman Katingan Minta Jaringan Internet

PALANGKA RAYA – Warga yang berada di pedalaman Katingan, masih kesulitan dalam mengakses internet. Saat kalangan anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) berkunjung ke pedalaman Katingan, warga meminta agar disediakan jaringan internet. Ini disampaikan Anggota DPRD Kalteng, Kuwu Senilawati. Saat melaksanakan reses ke sejumlah Desa maupun Kecamatan di wilayah Kabupaten Katingan, sangat besar harapan masyarakat setempat agar pemerintah bisa meningkatkan jaringan internet.

 

Saat melaksanakan kunjungan ke kabupaten Katingan kemarin, banyak aspirasi maupun usulan yang disampaikan masyarakat. Salah satunya yaitu adanya usulan agar pemerintah bisa melakukan peningkatan jaringan internet, mengingat bahwa saat ini akses informasi sangat penting,” kata Kuwu.

 

Wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) I, meliputi Kabupaten Katingan, Gunung Mas (Gumas) dan Kota Palangka Raya ini juga mengungkapkan, lemahnya akses jaringan di wilayah pelosok sangat berdampak khususnya bagi peserta didik yang sedang menempuh pendidikan di SMA maupun SMK. Sehingga para peserta didik yang berada diwilayah pedesaan, harus bergabung ke wilayah Kecamatan yang memiliki akses jaringan internet lebih kuat.

 

Dari informasi yang disampaikan masyarakat, saat ini peserta didik yang berada diwilayah pedesaan khususnya SMA/SMK, harus bergabung ke wilayah yang memiliki akses jaringan internet yang lebih kuat seperti ke Kecamatan. Sehingga masyarakat sangat berharap agar hal ini bisa mendapat perhatian dari pemerintah,” ujarnya.

 

Dikatakan politisi dari Fraksi Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) ini, salah satu solusi yang bisa diimplementasikan oleh masyarakat untuk mengatasi permasalahan ini adalah, masyarakat bisa menggunakan Anggaran Dana Desa (ADD) untuk membangun jaringan telekomunikasi maupun internet diwilayah pedesaan, dengan mengajukan kerjasama ke pihak penyedia jaringan (Provider).

 

“Solusi lain adalah, masyarakat bisa saja menggunakan ADD, dengan mengajukan kerjasama pembangunan jaringan telekomunikasi atau internet ke pihak provider, mengingat akses jaringat internet sangat diperlukan, terutama untuk menunjang pendidikan,” pungkasnya.  PR1

SERTIFIKAT
Smsi

Widget