Mendawai dan Katingan Kuala Rawan Karhutla

Kadis LH Kabupaten Katingan Hap Baperdo

Mendawai dan Katingan Kuala Rawan Karhutla

KASONGAN - Dua kecamatan di Kabupaten Katingan tercatat memiliki tingkat kerawanan terjadinya kebakaran hutan dan lahan atau Karhutla paling tinggi dibanding 11 wilayah kecamatan yang ada.

Dua kecamatan itu, Mendawai dan Katingan Kuala, sudah ditemukan titik api.   Seperti di Desa Kampung Keramat, Kecamatan Katingan Kuala.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup atau DLH Kabupaten Katingan, Hap Baperdo, Sabtu (22/8/2020), mengatakan,  prakiraan ini berdasarkan analisa parameter cuaca Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Katingan, yakni berdasarkan perhitungan indeks bahaya karhutla atau FDRS. 

Yaitu curah hujan, temperatur udara, kelembaban udara dan jumlah hari tanpa hujan serta tingkat kekeringan vegetasi. 

Hap mengatakan, 11 wilayah kecamatan lainnya status tingkat kerawanan Karhutla rendah hingga sedang, yakni lahan lembab dan tidak mudah terbakar serta sedang.  Kt1

SERTIFIKAT
Smsi

Widget