
Suasana Rapat Evaluasi di Aula BKD, Kabupaten Katingan, Selasa (22/6) - Foto Istimewa
Pemkab Katingan Evaluasi Penerimaan PAD Semester I
KASONGAN - Pemerintah Kabupaten Katingan menggelar Rapat Evaluasi Penerimaan pendapatan asli daerah (PAD) yang digelar di Aula BPKD, Senin (22/6/2021). Sekretaris Daerah Kabupaten Katingan Pransang dalam arahannya, mengatakan rapat Evaluasi yang yang digelar merupakan salah satu tolak ukur mengikuti perkembangan pendapatan Daerah bagi Pemerintah, untuk mensejahterakan Masyarakat khususnya yang ada di Kabupaten Katingan.
Menurut Dia, untuk mengetahui tingkat keberhasilan yang dicapai perlu dievaluasi, sehingga melahirkan optimalisasi dalam rangka penerimaan PAD.
Masih menurut Pransang, Penerimaan Pendapatan Asli Daerah terdiri dari unsur atau kelompok, yakni PAD dan Transfer dari dana Perimbangan serta pendapatan yang sah.
Dalam pelaksanaan pembangunan, Pemerintah Daerah diberikan kewenangan untuk mengelola PAD. Dimana salah satu sumber penerimaan PAD yaitu pajak Daerah dan Retribusi Daerah, seperti yang tertuang dalam UU Nomor 28 Tahun 2009 tentang Pajak Daerah dan Retribusi yang merupakan payung hukum bagi Daerah.
Sebelumnya, Kepala Badan Penerimaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKD) Eka Surya Dilaga dalam laporannya mengatakan, Rapat Evaluasi Penerimaan pendapatan Daerah (PAD) Kabupaten Katingan Tahun 2021 Triwulan I untuk mengetahui dan menilai pendapatan Daerah selama I semester, kendala apa yang dihadapi serta upaya apa yang harus dilakukan.
Rapat Evaluasi tersebut dihadiri sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta Camat dari 13 Kecamatan yang ada di Kabupaten Katingan. KT1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas