Target Penurunan Angka Kemiskinan Gumas Dinilai Wajar

Wakil Ketua I DPRD Gunung Mas, Binartha.

Target Penurunan Angka Kemiskinan Gumas Dinilai Wajar

KUALA KURUN - Anggota Dewan Perwakilan Rakyta Daerah (DPRD) Gumas menilai bahwa target Pemkab Gumas mencapai tingkat kemiskinan tidak lebih dari 4 persen pada tahun 2023 adalah hal yang wajar.

“Itu realistis dan patut kita dukung,” kata Wakil Ketua I DPRD Gunung Mas (Gumas), Binartha, Rabu (23/3).

Binartha mengatakan, untuk menurunkan angka kemiskinan diperlukan upaya ekstra/luar biasa, kolaboratif, integratif dan inovatif dari semua pihak. 

Adapun upaya menurunkan anga kemiskinan di Gumas bisa dilakukan dengan penguatan program pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat yang dapat mendongkrak pendapatan.

Dapat juga dilakukan melalui dana desa dan alokasi dana desa dalam program padat karya di desa. Meningkatkan nilai perputaran uang melalui peningkatan hasil produk lokal dalam usaha mikro, kecil dan menengah.

“Yang tidak kalah pentingnya lagi adalah perubahan pola pikir masyarakat, dari budaya petik ke budaya tanam. Perubahan pola pikir masyarakat determinan dalam penurunan kemiskinan,” tegas Politikus Partai Golkar ini.GM1-Istimewa

 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget