Serma Bahtiar: Maskerku Melindungimu, Maskermu Melindungiku

Babinsa saat membagikan masker kepada warga.

Serma Bahtiar: Maskerku Melindungimu, Maskermu Melindungiku

PALANGKA RAYA - Peran seorang Babinsa di tengah masyarakat sangat penting. Terutama menjaga stabilitas kemanan masyarakat yang menjadi tempat tugas seorang Babinsa. Sinergitas antara Babinsa, Bhabinkamtibmas dan tokoh masyarakat sangat berpengaruh dalam menjaga keamanan lingkungan.

Pada era tatanan hidup baru, para Babinsa bersinergi dengan instansi terkait melaksanakan himbauan ke seluruh lapisan masyarakat untuk memutus rantai penyebaran COVID-19. Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 1016-02/Bukit Batu Kodim 1016/Plk Serma Bahtiar Rifa'i. Serma Bahtiar rutin mensosialisasikan wajib pakai masker bagi setiap masyarakat.

"Kami selaku Babinsa yang bertugas di setiap kewilayahan, selalu berupaya mendisiplinkan masyarakat, agar selalu menggunakan masker dalam setiap aktifitas,' tegas Bahtiar, Jumat (16/10/2020).

Sebagaimana telah ditekankan l Presiden RI bahwa semua masyarakat wajib bermasker, guna mencegah penularan virus corona selama pandemi belum berakhir.

"Instruksi Bapak Presiden Jokowi sudah jelas, bahwa semua warga indonesia wajib menggunakan masker dalam aktifitas di luar rumah, maka dari itu kami tidak bosan-bosannya selalu mengedukasi kepada warga agar taat kepada aturan pemerintah," lanjut Bahtiar.

"Ada istilah bahwa Maskerku melindungimu dan maskermu melindungiku itu benar adanya, dengan harapan penyebaran virus corona melalui droplet atau udara dapat di tangkal dengan pemakaian masker setiap individu," tegasnya.  (Pendim 1016/Plk)

SERTIFIKAT
Smsi

Widget