SAMBUTAN - Kepala Dinas Kominfosantik Kalteng saat membuka acara Basic Audio System Training di Aula Eka Hapakat, Jalan RTA Milono, Kota Palangka Raya, Kamis (23/2) - MMC Kalteng
Sebanyak 73 Peserta Antusias Ikuti Basic Audio System Training
PALANGKA RAYA – Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik (Diskominfosantik) Kalteng Agus Siswadi mewakili Sekretaris Daerah (Sekda) Kalteng membuka Basic Audio System Training, bertempat di Aula Eka Hapakat Lantai III, Kantor Gubernur Kalteng, Kamis (23/2).
Saat membacakan sambutan tertulis Sekretaris Daerah (Sekda) Prov. Kalteng Agus mengatakan, atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah mengapresiasi kepada Asosiasi Penggiat Peralatan Audio Visual dan Musik Indonesia (APAVMI) Kalimantan Tengah yang bekerjasama dengan PT. Kairos Multi Jaya, yang menyelenggarakan Basic Audio System Training bagi Sumber Daya Manusia (SDM) di lingkungan Prov. Kalteng.
Ia menyampaikan bahwa perkembangan teknologi informasi yang tidak dapat dibendung saat ini membuat kita harus menyesuaikan diri jika tidak ingin tertinggal, yaitu dengan mengikuti dan mempelajari teknologi yang kita gunakan, dan salah satunya adalah teknologi audio video yang merupakan teknologi sering kita temui dan gunakan, sehingga penggunaannya perlu dipahami dengan baik.
“Kegiatan pelatihan yang diselenggarakan oleh Asosiasi Penggiat Peralatan Audio Visual dan Musik Indonesia (APAVMI) Kalimantan Tengah dan PT. Kairos Multi Jaya bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan penggunaan peralatan audio video system, yang menjadi peralatan utama dalam hampir semua kegiatan di lingkungan pemerintah provinsi, maupun penggunaan secara umum” kata Agus.
Panjang lebar ia menjelaskan, selain memberikan pengetahuan dan keterampilan terkait penggunaan peralatan audio khususnya, dalam pelatihan ini diharapkan juga membahas tentang standarisasi keamanan perangkat elektronik untuk kegiatan resmi kedinasan, serta stadarisasi SDM yang menangani kegiatan tersebut.
“Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat untuk SDM-SDM pengelola peralatan audio video baik yang ada di lingkungan pemerintah, swasta maupun masyarakat pada umumnya” harapnya.
Sementara itu, Pembina DPD APAVMI Prov. Kalteng Shalahudin dalam sambutan singkatnya menyampaikan, dengan dilaksanakan kegiatan ini tentunya seluruh peserta diharapkan bisa mendapatkan manfaat dari ilmu yang diberikan, yang tentunya akan meningkatkan produktifitas sebagai insan di bidang audio video dan juga dalam bagian mendukung pembangunan dengan mengikuti inovasi perkembangan tuntutan zaman, sehingga DPD APAVMI Kalteng ini ke depannya layak untuk selalu diberikan ruang kerja, bekerjasama dengan pemerintah daerah maupun swasta karena nyata adanya upaya peningkatan sumber daya manusia seperti yang dilakukan saat ini.
“Pesan kami selaku pembina DPD APAVMI ikuti kegiatan Training Basic Audio System ini dengan sebaik-baiknya, gali sebanyak-banyaknya dan nanti aplikasinya sesuai dengan perannya masing-masing” imbuhnya.
Pada kesempatan yang sama, Sekjen DPP APAVMI dalam sambutannya yang dibacakan oleh Wakil Sekjen DPP APAVMI Stefanus Novan Hardianto mengungkap bahwa industri di bidang audio menjadi salah satu industri yang tengah berkembang saat ini. Hal ini terlihat dengan banyaknya acara formal maupun non formal, yang membutuhkan peralatan audio untuk berbagai kebutuhan acara baik berupa luring ataupun daring, “oleh sebab itu pelatihan ini sangatlah bermanfaat, terutama untuk para peserta yang akan mengembangkan pengetahuannya di bidang audio, karena ke depan Palangka Raya akan menjadi salah satu daerah penunjang Ibu Kota Nusantara” ungkapnya.
Dalam Kegiatan pelatihan ini mendatangkan Karuna Madhusudana Atmadja dan Niki Hirio Ray Ray dari Kairos Multi Jaya yang merupakan salah satu perusahaan audio terbaik di Idonesia sebagai pemberi materi, Ketua DPD APAVMI Kalteng Ida Mustika Karli, serta para peserta pelatihan Basic Audio System Training.PR1 - MMC Kalteng
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas