Realisasi PAD Gunung Mas Sudah Lampaui Target

Kepala Badan Pendapatan Daerah Gumas, Edison

Realisasi PAD Gunung Mas Sudah Lampaui Target

KUALA KURUN - Realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Gunung Mas hingga 16 Oktober 2020 sebesar Rp58,6 miliar atau 127, 78 persen dari target yang telah ditetapkan dalam APBD Perubahan tahun 2020 sebesar Rp 45,8 miliar.

Hal ini disampaikan Kepala Badan Pendapatan Daerah Gumas Edison, Kamis (22/10). "Beberapa OPD (Organisasi Perangkat Daerah) capaian PAD nya menggembirakan, namun ada juga (OPD) yang  belum tercapai," kata Edison.

Edison lantas membeberkan OPD yang capaian PAD-nya menggembirakan. Seperti Badan Keuangan dan Aset Rp Rp 16,1 miliar atau 102,72 persen. Dinas Pekerjaan Umum Rp 703,2 juta atau 137,63 persen.

Dinas Lingkungan Hidup, Kehutanan dan Perhubungan Rp 365,7 juta atau 134,21 persen. Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Rp 153,9 juta atau 102,64 persen serta Dinas Perikanan Rp 65,2 juta atau 233,04 persen, dan Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Pembangunan Daerah.

OPD yang realisasi PAD-nya belum tercapai; Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Dinas Transmisgrasi, Tenaga Kerja, Koperasi dan UKM, Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olah Raga, BLUD RSUD Kurun, Dinas Kesehatan, Dinas Pertanian, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, dan Sekretariat Daerah.

Dia berharap OPD yang realisasi PAD nya belum mencapai target, dapat lebih  meningkatkan lagi upaya pencapaian target PAD. Ia pun mengapresiasi OPD yang realisasi PAD nya sesuai target bahkan melebihi.

"Kita berharap di triwulan empat (Desember 2020), OPD yang realisasi PAD nya belum mencapai target, dapat tercapai, bahkan sangat baik kalau bisa melampaui dari target yang sudah ditentukan," ujar Edison.

Edison menambahkan, target PAD tahun 2021 sebesar Rp 59,5 miliar. PAD Gumas bersumber dari pajak penerangan jalan, BPHTB pajak rumah makan, pariwisata, perikananan, peternakan, pertanian dan sektor lainnya.

"Pendapatan Asli Daerah di gunakan untuk pembiayaan pembangunan daerah ini dalam rangka meningkatkan kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat," pungkasnya. GM1

 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget