Pekerja Bansaw di Sebangau Hilang, Warga Curiga Diterkam Buaya
PULANG PISAU - Warga Sebangau, Pulang Pisau kembali dihebohkan dengan hilangnya seorang pekerja Bansaw di Muara Sampang, Desa Paduran Sebangau, Kecamatan Sebangau Kuala, Kabupaten Pulang Pisau.
Kepala Desa Paduran Sebangau, Kecamatan Sebangau Kuala, Kabupaten Pulang Pisau Bahtiar, Minggu (15/5/2022), membenarkan ada seorang pekerja bansaw hilang yang diduga diserang buaya di Daerah Aliran Sungai (DAS) Sebangau yang berlokasi di Muara Sampang, Minggu sekitar pukul 17.00 WIB.
Dikatakan Bahtiar, laporan informasi tersebut diperoleh dari pihak pengelola bansa. Dugaan sementara korban dimangsa oleh buaya di sekitar lokasi.
Identitas korban, Kades mengaku belum diketahui secara pasti, apakah warga setempat atau warga dari luar Desa Paduran Sebangau. Persoalan sinyal seluler menjadi kendala untuk mendapatkan keterangan dari identitas korban dan kronologis secara utuh. Namun, peristiwa kembali adanya serangan buaya tersebut memang benar terjadi.
Menurut keterangan Bahtiar, hilangnya korban yang diduga dimangsa buaya tersebut tidak jauh dari lokasi peristiwa-peristiwa sebelumnya, yakni berjarak sekitar 500 meter dari lokasi. Upaya yang dilakukan saat ini melalui Ketua RT 05 bersama masyarakat Dusun Sampang telah melakukan pencarian terhadap korban.
Selanjutnya pihak pemerintah desa, terang Bahtiar, berkoordinasi dengan Polsek Sebangau Kuala dalam melakukan pencarian korban.
Sehari sebelum peristiwa ini terjadi, kata Bahtiar, pemerintah desa setempat bersama masyarakat setempat telah menggelar rapat untuk mendatangkan pawang agar serangan buaya kepada masyarakat yang sering terjadi tidak terulang kembali.
Camat Sebangau Kuala H. Sugianto, yang dikonfirmasi pada Senin (16/5/2022), membenarkan peristiwa tersebut. Camat mengaku telah menerima kabar secara langsung oleh Kepala Desa Paduran Sebangau, dimana ada seorang pekerka Bansaw yang kembali menjadi korban serangan buaya sebangau.
"Betul mas, sampai hari ini belum ada kabar ke saya, dan sampai hari ini masih dilakukan pencarian korban," ujar Camat. PPS1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas