Keamanan dan Kebersihan Lapas Yang Utama

BERSIH - Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas (ka KPLP) Meldy Putra saat berbincang bersama warga Lapas Kelas II A, Jalan Tjilik Riwut, Kota Palangka Raya, Senin (30/5) - Istimewa

Keamanan dan Kebersihan Lapas Yang Utama

PALANGKA RAYA - Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas (ka KPLP) Meldy Putra, memastikan pengecekan keamanan dan kebersihan Lapas Kelas II A Palangka Raya, berjalan rutin.

"Keamaman dan kebersihan menjadi kewajiban. Dan ini rutin kita kontrol tidak ada pengecualian,” ungkapnya, Senin (30/5).

Meldy menyebut, kontrol keamanan dan kebersihan ini untuk monitoring, serta evaluasi berdasarkan keadaan di lapangan. Kemudian hal ini sebagai bahan penentuan kegiatan dalam rangka pemeliharaan baik bangunan, sanitasi maupun kesehatan.

“Dalam hal ini kita juga menampung aspirasi dari para WBP. Tentu aspirasi menyangkut keamanan dan kebersihan,” beber Meldy.

Dengan adanya kontrol keamanan dan kebersihan ini jelas Meldy, WBP menjadi sadar akan pentingnya kebersihan.

Ini juga adalah salah satu cara Lapas Palangka Raya untuk membimbing dan membina Narapidananya.

“Dengan lingkungan yang bersih dan sehat juga akan menghindari hal-hal yang dapat menyebabkan gangguan kamtib, sehingga selalu aman dan kondusif,” tandasnya.PR1 - Istimewa

Kurun
SERTIFIKAT
Smsi

Widget