Gubernur: Pembangunan Infrastruktur Pacu Peningkatan Ekonomi

Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran

Gubernur: Pembangunan Infrastruktur Pacu Peningkatan Ekonomi

PALANGKA RAYA – Pemprov Kalteng tetap memprioritaskan pembangunan infrastruktur meliputi jalan, jembatan, irigasi, hingga pengembangan maupun pembangunan pelabuhan. Hal ini diungkapkan Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran, Kamis (7/4/2022).

Pagu anggaran untuk pembangunan infrastruktur, diungkapkan Sugianto, sebesar Rp2,1 triliun untuk tahun 2022 hingga 2024.

Infrastruktur yang baik akan memacu pertumbuhan ekonomi daerah dan kesejahteraan masyarakat. Karena itu, Sugianto mengharapkan dalam Musrenbang 2022, terjalinnya sinergi yang baik mulai dari tingkat pusat, provinsi, hingga kabupaten dan kota dalam melaksanakan tahapan perencanaan pembangunan.

"Selain bidang infrastruktur, Pemprov juga terus berupaya melengkapi pembangunan di bidang kesehatan, pendidikan, serta lainnya," katanya saat membuka Musrenbang Provinsi.

Berkaitan rencana pembangunan 2023, Bupati dan Walikota maupun pemangku kepentingan diharapkan meningkatkan inovasi mendukung pembngunan
Musrenbang ini dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah 2023.  Berbagai program yang diusulkan  bersifat prioritas dan strategis. Selain itu dapat diintegrasikan untuk mencapai keterpaduan/keserasian antar wilayah, sektor, maupun pelaku pembangunan. Adapun capaian makro pembangunan Kalteng hingga saat ini, di antaranya tingkat kemiskinan 5,16 persen lebih rendah (lebih baik) dari capaian nasional 10,14 persen, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) 2021 sebesar 71,25, gini ratio 0,323 lebih rendah (lebih baik) dari capaian nasional sebesar 0,384 dan tingkat pengangguran terbuka 4,53 persen lebih rendah dibanding angka nasional 6,49 persen.

Penjabat Sekda Kalteng Nuryakin menambahkan, pelaksanaan Musrenbang ini bertujuan untuk menyepakati permasalahan, prioritas, maupun arah kebijakan pembangunan daerah, termasuk berkaitan dengan pagu indikatif, indikator dan target kinerja serta lokasi. "Kemudian penyelarasan program serta kegiatan pembangunan daerah dengan sasaran dan prioritas pembangunan nasional," terangnya.  PR1

SERTIFIKAT
Smsi

Widget