
Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya - Anna Agustina Elsye
DPRD Meminta Pemko Perhatikan Kesehatan Masyarakat Pasca Banjir
PALANGKA RAYA - Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Anna Agustina Elsye menghimbau agar pemerintah kota segera melakukan kegiatan pemeriksaan kesehatan bagi masyarakat yang menjadi korban banjir.
Karena dikhawatirkan setelah pasca bencana banjir kondisi kesehatan masyarakat akan mengalami penurunan serta kemungkinan jatuh sakit setelah beraktivitas berhari - hari di tengah kondisi banjir yang tentu saja membutuhkan tenaga lebih dari biasanya.
"Sangat perlu dilaksanakan pengecekan kesehatan bagi masyarakat yang menjadi korban banjir, takutnya kejadian bencana banjir beberapa waktu terakhir memberikan dampak buruk bagi kesehatan masyarakat," ucapnya, Kamis (30/9).
Dirinya menjelaskan bahwa bencana banjir bukan saja berdampak bagi sektor sosial, akan tetapi juga berdampak pada sektor kesehatan masyarakat.
"Saya meminta hal ini wajib menjadi perhatian kita semua khususnya pemerintah kota dalam menangani secara cepat terkait kondisi kesehatan masyarakat yang sedang terkena banjir ini," tuturnya.
Dia juga menyarankan agar pemerintah daerah membentuk posko di sekitar pemukiman warga untuk melayani evakuasi masyarakat yang sedang terdampak banjir.PR1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas