Ben Brahim S Bahat Lantik 133 Kepala Desa

LANTIK - Bupati Kabupaten Kapuas Ben Brahim S Bahat saat melantik sejumlah kades di Aula Kantor Bupati, Jalan Pemuda, Kota Kapuas, Senin (29/8) - Nasution

Ben Brahim S Bahat Lantik 133 Kepala Desa

KUALA KAPUAS - Sebanyak 133 Kepala Desa terpilih dari 155 desa yang melaksanakan Pildes serentak pada Bulan Juli lalu dilantik serta diambil sumpah janji jabatannya oleh Bupati Kabupaten Kapuas Ir. Ben Brahim S Bahat, MM, MT, Senin
(29/8).

Sedang Kepala desa dari 22 desa lainnya terpaksa tertunda pelantikannya sehubungan adanya sengketa hasil Pildes.

Acara pelantikan ini dilaksanakan pada
Aula Kantor Bupati, Jalan Pemuda, Kota Kuala Kapuas tersebut dihadiri jajaran Forkopimda, para Kepala Dinas, tokoh agama dan tokoh masyarakat serta para undangan lainnya.
Dalam sambutannya Ben menyampaikan bahwa dalam waktu dekat akan ada pembekalan kepada para Kades yang dilantik termasuk pembekalan dalam Public speaking.

Ia juga berpesan agar senantiasa bijak dalam mengelola Dana Desa dan Anggaran Dana Desa agar tidak terseret kasus yang menyebabkan berhadapan dengan penegak hukum.

"Bekerjalah sebaik-baiknya dan gunakan kesempatan ini untuk membangun desa masing-masing," ajak Ben.

Sementara itu, di tempat yang sama, Bunda Paud Kabupaten Kapuas Ary Egahni Ben Bahat, SH, MH juga mengukuhkan Bunda Paud tingkat Desa.

Ary Egahni mengajak para Bunda Paud di setiap desa untuk mengabdikan diri pada tugas membentuk anak Indonesia yang berkepribadian, ceria dan cerdas, sehingga kelak dapat dibanggakan serta diandalkan.

"Di 2013, Keberadaan Paud di tingkat desa,  Kabupaten Kapuas hanya mencapai di bawah 30%, namun sejak 2015 capaiannya sudah 100%. Tiap desa sudah memiliki minimal satu gedung Paud."
Terang peraih Bunda Paud terbaik Tingkat Nasional 2015 yang lalu.KPS1 - Nas

SERTIFIKAT
Smsi

Widget