Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Gunung Mas, Luis Eveli
Awal Ramadhan, Harga Sembako di Kuala Kurun Masih Stabil
KUALA KURUN – Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Luis Eveli mengatakan, harga sembako di Pasar Kuala Kurun, pada awal puasa Ramadhan tahun ini masih terpantau stabil.
“Tidak ada kenaikan yang signifikan dan masih kategori wajar. Jadi, sampai saat ini rata-rata masih stabil semuanya,” kata Luis Eveli.
Di bulan ramadhan sampai menjelang hari raya lebaran, pihaknya terus memantau harga dan juga distribusi. Sama seperti tahun kemarin, ketersediaan stok sembako di pasar Kuala Kurun cukup aman, di masa pandemic COVID-19 ada perubahan penurunan sedikit untuk tingkat konsumtif di masyarakat.
Untuk memenuhi kebutuhan sembako Kabupaten Gumas masih mendatangkan dari wilayah lain diantaranya Palangkaraya dan Banjarmasin.
Beberapa bahan pokok yang mengalami kenaikan diantaranya cabe rawit merah dan hijau dari Rp65 ribu per kilogram menjadi Rp125 ribu per kilogram.
Selanjutnya bawang merah dari Rp35 ribu menjadi Rp40 ribu dan bawang Putih dari harga Rp30 ribu per kilogram menjadi Rp35 ribu per kilogram.
Dan yang mengalami penurunan adalah cabe merah biasa dari Rp80 ribu per kilogram menjadi Rp70 ribu per kilogram. GM2
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas