Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya - Norhaini
Waspada Dampak Kesehatan Akibat Karhutla
PALANGKA RAYA - Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya Norhaini, meminta kepada Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya untuk waspada dengan dampak terjadinya Karhutla.
"Dampak nyata ancaman Karhutla tentunya adalah memburuknya kualitas udara yang menjadi cikal bakal kabut asap, untuk itu pemerintah diharapkan bisa mengantisipasi hal tersebut," katanya, Rabu (21/6).
Lebih lanjut Srikandi asal Partai Golongan Karya (Golkar) ini mengungkapkan, dirinya tidak ingin masyarakat Kota Palangka Raya kembali terancam kondisi kesehatannya, akibat adanya dampak dari Karhutla.
Dimana sebelumnya, masyarakat Kota Palangka Raya, dibayangi oleh virus Covid - 19, jangan sampai di tahun 2023 ini masyarakat di Bayangi oleh kabut asap yang bisa menyebabkan Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA).
Untuk mencegah dampak kesehatan karhutla, tentunya semua pemangku kepentingan bersama pemerintah dan juga masyarakat Kota Palangka Raya, bahu membahu untuk mencegah terjadinya Karhutla.
"Setop Karhutla, kepada masyarakat Kota Palangka Raya jangan bakar lahan, selain dapat menyebabkan hutan dan lahan kering, juga bisa menyebabkan kabut asap yang berdampak pada kesehatan," pungkasnya.PR1 - Istimewa
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas