Sangat Minim, Penyuluh Perikanan di Gumas Hanya 4 Orang

Kadis Perikanan dan Ketahanan Pangan Kabupaten Gunung Mas Letus Guntur

Sangat Minim, Penyuluh Perikanan di Gumas Hanya 4 Orang

KUALA KURUN - Tenaga Penyuluh Perikanan (TPP) di Kabupaten Gunung Mas (Gumas), masih minim. TPP yang aktif hanya empat orang. Dua orang TPP dalam proses indisipliner.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan Gumas, Letus Guntur, Kamis (1/10). "Ya, kita minim Tenaga Penyuluh Perikanan. Keinginan kita untuk menambah (TPP) ada, namun kita tidak memiliki anggaran," kata Letus.

Empat orang TPP bertugas di Kecamatan Kurun, Sepang, Tewah dan Manuhing. "Tiap Kecamatan satu orang Tenaga Penyuluh Perikanan.

Mereka bertugas  mendata dan membina pembudidayaan perikanan, baik dilakukan secara kelompok maupun perorangan," tutur Letus.

Mantan Kadis Tenaga Kerja, Transmigrasi, Koperasi dan UMKM itu berharap empat orang TPP dapat bekerja sesuai IKU (Indikator Kinerja Utama) dalam pencapaian target kinerja dan peningkatan produksi ikan di Kabupaten Gumas.

"Salah satu potensi Kabupaten Gunung Mas adalah pembudidayaan perikanan darat. Dengan jenis ikan yang dibudidayakan; ikan gurami, nila, patin dan lele," ujar Letus.  GM1

SERTIFIKAT

Widget