
Anggota DPRD Gumas dari Dapil I saat reses mendengar aspirasi warga.
Reses Dapil 1 DPRD Gumas, Warga Keluhkan Kerusakan Jalan
KUALA KURUN - Anggota DPRD Gunung Mas (Gumas) dapil 1 wilayah Kecamatan Kurun, Mihing Raya dan Sepang, baru – baru ini melaksanakan reses.
Reses di wilayah Kecamatan Sepang dan Mihing Raya, anggota DPRD Pdt Rayaniatie Djangkan mengatakan, mereka bertemu warga dan mendengar banyak keluhan.
“Mereka mengeluh soal kerusakan jalan Sepang – Kuala Kurun, seperti di Desa Tewai Baru, Tanjung Karitak, Rangan Tate dan Kelurahan Kampuri. Mereka berharap pemerintah memperhatikan dan menangani kerusakan itu,” kata Raya dalam keterangan tertulisnya, Kamis (4/3/2021).
Warga, lanjut dia, juga mengeluh truk PBS (Perusahaan Besar Swasta) Pertambangan, Kehutanan dan Perkebunan yang membawa muatan berlebihan.
“Akibat truk – truk itu, kerusakan makin menjadi. Warga minta perhatian pemerintah dan kesadaran PBS untuk mentaati aturan yang ada,” ujarnya.
Selain mendengar keluhan dan aspirasi warga, para wakil rakyat juga mengimbau warga untuk patuh terhadap protokol Kesehatan COVID-19, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilisasi. GM1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas