
Polisi saat olah TKP penemuan jenazah tukang kebun.
Penjaga Kebun Sawit Ditemukan Tewas dengan Luka di Wajah dan Kepala
BUNTOK – Kepolisian Sektor Gunung Bintang Awai (GBA) bersama Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Barito Selatan (Barsel), Polda Kalteng, tengah menyelidiki kasus penemuan mayat wanita paruh baya di kebun sawit kananai, Desa Bipak Kali, Kecamatan GBA, Rabu (24/11/2021) malam.
Korban diketahui berinisial S (52) warga Desa Bipak Kali yang dikenal sebagai penjaga kebun sawit di lokasi kejadian tempat dimana ditemukannya korban meninggal dunia.
Kapolres Barsel AKBP Agung Tri Widiantoro melalui Kapolsek GBA Iptu Rahmat Saleh Simamora, Kamis (25/11/2021), menerangkan kronologis ditemukannya korban bermula saat ada dua orang warga yang melintasi kebun sawit yang dijaga oleh korban.
“Menurut keterangan saksi, korban ditemukan dalam posisi terlentang dan keadaan meninggal dunia serta terdapat luka pada bagian wajah di kepala,” beber Kapolsek.
Untuk penyebab meninggalnya korban, Kapolsek menyebut pihaknya bersama Satreskrim Polres Barsel masih mendalami dan melakukan penyelidikin lebih lanjut. “Usai dilakukan olah TKP dan visum tadi malam, saat ini jenazah korban telah kita serahkan ke pihak keluarga untuk dimakam,” tandasnya. BS1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas