Wakil Bupati Katingan Sunardi NT Litang.
Pemkab Katingan Tak Akan Berikan Ijin Keramaian
KASONGAN - Pergantian tahun 2020 ke 2021 tinggal menghitung hari lagi. Namun perayaan mungkin tidak semeriah seperti pergantian Tahun-tahun sebelumnya. Hal ini disebabkan masih merebaknya penyebaran wabah virus corona.
Wakil Bupati Katingan Sunardi NT Litang mengatakan, Pemerintah Daerah Kabupaten Katingan tidak akan memberikan rekomendasi dalam bentuk apapun baik kepada Masyarakat maupun organisasi yang akan melakukan atau menggelar kegiatan yang sifatnya mengumpulkan Orang banyak, termasuk malam pergantian tahun. Hal itu ditegaskan disela-sela sambutannya pada pembukaan Musda MUI, Senin (14/12/2020).
Hal itu dilakukan karena saat ini masih maraknya kasus penyebaran wabah virus corona. Bahkan saat ini di Desa Hampalit, Kecamatan Katingan Hilir sudah masuk zona merah, bahkan sudah masuk level zona hitam.
Karena warga di Desa Hampalit paling banyak terkonfirmasi virus Corona kalau dibandingkan dengan wilayah atau Desa-desa yang ada di DAS Katingan.
"Pemerintah Daerah tidak akan memberikan izin kepada warga yang akan mengelar hajatan atau mengumpulkan orang banyak, khususnya di Kasongan dan Kereng Pangi atau Desa Hampalit," tegasnya. Kt1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas