Nunu Edy Pratowo: Gemar Membaca Membuka Wawasan

Ketua TP PKK Kabupaten Pulang Pisau Hj Nunu Andriani Edy Pratowo bersama jajarannya saat mengikuti pengukuhan secara Virtual, Selasa (15/09/2020) pukul 09.00 WIB.

Nunu Edy Pratowo: Gemar Membaca Membuka Wawasan

PULANG PISAU - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Pulang Pisau Hj Nunu Andriani Edy Pratowo mengikuti pengukuhan bunda literasi, pokja bunda paud, duta baca daerah dan duta baca anak atau remaja daerah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) yang diselenggarakan secara Virtual, Selasa (15/09/2020) pukul 09.00 WIB, bertempat di Mess Pemda, Jalan Oberlin Metar, Kecamatan Kahayan Hilir, Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis).

Disela kegiatan, istri orang nomor satu di Kabupaten Pulpis ini mengatakan, TP PKK Kabupaten Pulpis bekerja sama dengan dinas terkait, salah satunya dengan Dinas Perpustakaan dan Arsif, dan Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB). Dalam hal ini, pihaknya sudah melaksanakan beberapa program terkait dengan dikukuhkannya bunda literasi, duta baca dan lainnya.

"Tadi ditampilkan Duta Bercerita dari Kabupaten Pulpis yang akan mewakili Kalteng ke tingkat Nasional, dan kita berharap dari TP PKK maupun Dinas terkait, selalu mengedukasi kepada masyarakat khususnya kepada anak anak kita untuk gemar membaca," terangnya.

Lanjut Hj. Nunu, dengan gembar membaca maka wawasan menjadi luas, sebab dengan gemar membaca akan banyak ilmu pengetahuan yang kita dapat. "Karena membaca adalah jendela dunia, pengetahuan kita menjadi bertambah dan kita menjadi lebih bijaksana," tandasnya. PP1

SERTIFIKAT
Smsi

Widget