Legislator Gunung Mas Minta Proyek APBD Perubahan Diselesaikan Dengan Cepat

Anggota Komisi II DPRD Gunung Mas - Evandi

Legislator Gunung Mas Minta Proyek APBD Perubahan Diselesaikan Dengan Cepat

KUALA KURUN - Legislator Kabupaten Gunung Mas meminta agar semua proyek di APBD Perubahan tahun anggaran 2022 diselesaikan dengan cepat dan dengan kualitas pekerjaan yang baik.

“Dengan sisa waktu yang ada, pelaksanaan proyek di perangkat daerah bisa berjalan aman dan lancar. Pengawasan perangkat daerah terhadap proyek yang dikerjakan perlu dilakukan untuk memastikan proyek tepat waktu dan mutu,” kata anggota komisi dua DPRD Gunung Mas, Evandi, Kamis (6/10). 

Evandi mengatakan, percepatan kegiatan terkait erat dengan penyerapan anggaran. Hal itu berimbas pada peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan wilayah.

“Perangkat daerah kita harapkan bekerja lebih maksimal dengan tetap memperhatikan prosedur dan aturan yang berlaku untuk kemaslahatan masyarakat wilayah ini,” katanya.

Dalam APBD Perubahan 2022, pendapatan asli daerah sebelum perubahan Rp81,435 miliar, setelah perubahan Rp82,708 miliar. Belanja sebelum perubahan Rp1,104 triliun, setelah perubahan Rp1.111 triliun.

Penerimaan pembiayaan daerah sebelum perubahan Rp86,210 miliar, setelah perubahan Rp105,135 miliar. Pengeluaran pembiayaan daerah sebelum perubahan Rp3 miliar, setelah perubahan Rp10,358 miliar. 

Hal pokok yang menyebabkan terjadinya Perubahan APBD  2022, yakni perkembangan yang tidak sesuai lagi dengan asumsi semula dalam Kebijakan Umum APBD Tahun Anggaran 2022. 

Adanya keadaan yang menyebabkan harus dilakukan pergeseran anggaran antar unit organisasi, antar kegiatan dan antar jenis belanja. Keadaan yang menyebabkan Saldo Anggaran Lebih tahun 2021 harus digunakan atau disesuaikan dalam TA 2022. Keadaan darurat dan keadaan luar biasa. 

Melihat kondisi ekonomi nasional dan kebijakan pemerintah pusat, sehingga mempengaruhi target dari sisi pendapatan, Pemkab Gumas harus melakukan penyesuaian yang dilakukan untuk mensingkronisasikan dengan kebijakan Pemerintah Pusat terkait Pendapatan Transfer yang tertuang dalam regulasi yang ada.GM1-Istimewa

SERTIFIKAT
Smsi

Widget