Legislator Gumas Dukung Desa Serahkan Pengelolaan unit Air Bersih ke PDAM Tirta Bahalap

Wakil Ketua (Waket) I DPRD Gunung Mas - Binartha

Legislator Gumas Dukung Desa Serahkan Pengelolaan unit Air Bersih ke PDAM Tirta Bahalap

KUALA KURUN - Legislator Kabupaten Gunung Mas (Gumas) mendukung penyerahan pengelolaan unit air bersih desa kepada PDAM Tirta Bahalap.

Langkah Desa Tumbang Tariak Kecamatan Kurun, Desa Hantapang Kecamatan Rungan Hulu, dan Desa Rangan Mihing Kecamatan Tewah menyerahkan pengeloaan unit air bersih kepada PDAM Tirta Bahalap Kabupaten Gumas dinilai Wakil Ketua (Waket) I DPRD Gumas, Binartha merupakan hal yang baik.

“Kami mendukung, karena memang sarana prasarana air bersih yang sudah terbangun di desa harus termanfaatkan dengan baik dan memberikan kebaikan bagi warga desa, terutama dalam pemenuhan air bersih,” kata Binartha, Kamis (28/4).

Daripada unit air bersih desa tidak terkellola dengan baik, Binartha menilai, lebih baik pengelolaannya diserahkan kepada pihak yang lebih profesional, dalam hal ini PDAM Tirta Bahalap.

“Air bersih merupakan kebutuhan dasar manusia yang mampu meningkatkan kesehatan masyarakat melalui penurunan angka penderita penyakit serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” tutupnya.GM1-Istimewa

SERTIFIKAT
Smsi

Widget