Kulkas Terbakar, Mushola di Jalan Seth Adji Nyaris Dilalap Api

Polisi saat menunjukkan kulkas yang terbakar.

Kulkas Terbakar, Mushola di Jalan Seth Adji Nyaris Dilalap Api

PALANGKA RAYA – Akibat konslet arus listrik, sebuah mushola di Jalan Seth Adji, Kecamatan Pahandut, Palangka Raya, nyaris terbakar, Jumat (21/6) siang.  Api berasal dari korsleting listrik dari kulkas dan pendingin ruangan yang berada di dalam bangunan seluas 100 meter persegi tersebut.  Asap kepulan hitam yang keluar dari mushola sempat membuat warga sekitar panik. Pasalnya mushola dalam keadaan kosong karena warga sekitar melaksanakan shalat Jumat di masjid terdekat. 

 

Amir, warga setempat mengatakan, kejadian berlangsung sekitar pukul 12.15 WIB, sehingga mushola dalam keadaan kosong. Api diketahui oleh warga yang ada di warung sebelah mushola. "Beruntung warga sigap dan segera memadamkan api yang semakin membesar dengan alat seadanya," tuturnya. 

 

Sementara, Komandan Regu Damkar Kota Palangka Raya, Sucipto menuturkan, setelah melakukan upaya pemadaman selama 30 menit, api berhasil dipadamkan.  "Penyebab kebakaran masih belum dipastikan. Namun dari lokasi kita temukan kulkas dan pendingin ruangan hangus terbakar," tegasnya. PR1

 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget