Bupati Katingan: Perbaikan Jalan Bisa Gunakan Dana Desa

Musrenbang tingkat kecamatan di Kamipang, Kabupaten Katingan.

Bupati Katingan: Perbaikan Jalan Bisa Gunakan Dana Desa

KASONGAN - Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun Anggaran 2022 Tingkat Kecamatan, yang berlangsung di Kecamatan Kamipang, Senin (15/2/2021), dihadiri langsung Bupati Katingan Sakariyas bersama Anggota DPRD Katingan dari Daerah Pemilihan II.

Bupati berharap melalui Musrenbang akan ada kesepakatan antara pemangku kepentingan di kecamatan. Untuk daftar usulan prioritas yang diusulkan dalam rencana kerja perangkat daerah, selanjutnya akan dibahas pada forum tingkat Kabupaten.

"Kegiatan Musrenbang tingkat Kecamatan dilaksanakan dengan dua pola, yakni secara langsung dengan jumlah pesertanya terbatas kemudian secara Online atau Daring melalui Zoom Meeting, namun tetap memperhatikan Protokol Kesehatan," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Sakariyas mengingatkan, melalui Dana Desa(DD) pembangunan di desa dapat dikelola dengan baik melalui perencanaan yang matang. Sehingga nantinya apa yang telah diprogramkan dapat berjalan dengan baik, aman dan tidak menimbulkan masalah.

"Yang kita prioritaskan adalah Infrastruktur, jakni jalan. Karena jalan adalah salah satu penunjang perekonomian, dan desa bisa melakukan hal itu mengunakan dana desa," terangnya. Kt1

SERTIFIKAT
Smsi

Widget