Tampak kegiatan yang dilaksanakan di Aula Makodim 1016 / Plk, Senin (26/4) Malam - Foto Pendim 1016 / Plk
Kodim 1016 / Plk gelar kegiatan silaturahmi
PALANGKA RAYA - Dalam rangka mempererat kemanunggalan TNI bersama rakyat, Komando Distrik Militer (Kodim) 1016 / PLK melaksanakan kegiatan Penyelanggaraan Komunikasi Sosial dengan komponen masyarakat dengan Tema merajut Persatuan dan Kesatuan bangsa yang dilaksanakan di Aula Makodim, Jalan Ahmad Yani, Kota Palangka Raya, Senin (26/4).
Kegiatan yang dipimpin langsung Komandan Kodim 1016 / Plk Kolonel Inf I Gede Putra Yasa dan Kasdim Letkol Inf Abdul Salim dan dihadiri Ketua Harian Dewan Adat Dayak (DAD) Kota Palangka Raya.
Dalam kegiatan ini turut hadir sejumlah ormas dan unsur masyarakat dari berbagai macam dan sejumlah tokoh agama.
Dalam sambutan nya Komandan Kodim 1016 / Plk menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah sebagai salah satu jalinan silaturahmi antara Kodim 1016 / Plk dan juga agar setelah kegiatan ini bisa diingatkan bahwa ada 2 musuh kita yang harus dilawan yakni COVID 19 yang masih merajalela di Bumi Tambun Bungai dan Kodim juga sudah membuat posko PPKM dan Karhutla yang mulai marak di Kota Cantik.
"Kita harus saling bergotong royong dan saling membantu terutama masalah Karhutla dan COVID 19 agar kita masyarakat Kota Palangka Raya terhindar dari bahaya hal tersebut, sekaligus kita bersama agar sekiranya berdoa terhadap segala musibah yang terjadi di Indonesia baru - baru ini seperti Tenggelam nya Kapal Selam 402 Nanggala dan juga penembakan yang terjadi di Papua"kata Kolonel Inf I Gede Putra Yasa.
Turut hadir dalam kegiatan ini sejumlah Danramil yang berada dibawah Kodim 1016 / Plk.
Ketua Harian Dewan Adat Dayak (DAD) Kota Palangka Raya Mambang I Tubil dalam sambutan nya juga menyampaikan agar kita senantiasa menjaga adat istiadat dengan semboyan dimana bumi dipijak, disitu langit dijunjung.
Serta pemahaman akan falsafah Huma Betang dalam kehidupan di Bumi Tambun Bungai, Bumi Pancasila.
Selain silaturahmi kegiatan ini juga sekaligus merupakan kegiatan berbuka puasa bersama anak panti asuhan juga sekaligus pemberian tali asih.PR1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas