Ketua DPRD Gumas Minta PPKM Mikro Dimaksimalkan

Ketua DPRD Gumas Akerman Sahidar.

Ketua DPRD Gumas Minta PPKM Mikro Dimaksimalkan

KUALA KURUN – DPRD Kabupaten Gunung Mas (Gumas ) meminta dengan petugas  untuk terus memaksimal Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Berskala Mikro.  Kabupaten Gumas masih ada penambahan warga yang terkonfirmasi COVID-19. 

Hal ini dikatakan Ketua DPRD Kabupaten Gumas Akerman Sahidar.  Menurutnya,  pemerintah daerah bisa mengevaluasi apa saja kendala dan permasalahan bagi para petugas di PPKM Skala Mikro. Sebab desa diharuskan  untuk menggunakan dana desa yang ada delapan persen itu untuk penanganan dan pemulihan ekonomi bagi masyarakat.

“Desa juga diwajibkan mengalokasikan 8 persen dari anggaran DD untuk PPKM Skala Mikro,  maka kita berharap supaya petugas di Posko PPKM Skala Mikro ini dimaksimalkan, sehingga bisa menekan angka terkonfirmasi daripada penyebaran virus ini,” ucap Akerman. 

Kendati hal itu juga, lanjut politisi dari PDIP ini menuturkan, harus ada kerjasama dari lintas sektor dalam rangka mengingatkan masyarakat terkait pentingnya mentaati protokol kesehatan (prokes). Kemudian, masyarakat juga harus bisa taat dengan aturan itu, yang mana ini semua demi kesehatan dan keselamatan manusia.

“Saran kita supaya perlu ditingkatkan lagi kerjasama dari lintas sektor, sehingga masyarakat selalu diingatkan mengenai pentingnya mentaati prokes yang sudah ada itu,” ujarnya. GM3

SERTIFIKAT
Smsi

Widget