Kades Diminta Wujudkan Desa Mandiri

Ketua DPRD Gunung Mas (Gumas), Akerman Sahidar

Kades Diminta Wujudkan Desa Mandiri

KUALA KURUN - Kepala Desa di Kabupaten Gunung Mas (Gumas) diminta untuk dapat mewujudkan desa yang mandiri, maju dan masyarakatnya sejahtera.

Permintaan tersebut disampaikan Ketua DPRD Gunung Mas (Gumas) Akerman Sahidar, Selasa (15/3).

Agar dapat mewujudkan desa mandiri, Akerman menyatakan, Kepala Desa harus kreatif dan inovatif agar membawa perubahan di desa dengan menggali potensi desa. 

“Pembangunan di desa yang dilaksanakan dengan baik dan benar, akan meningkatkan kemajuan dan kesejahteraan warganya,” terangnya.

Aker menegaskan, pembangunan di desa harus dijalankan sesuai regulasi yang berlaku dan berdasarkan kepentingan umum. Tidak boleh didasari pemahaman pribadi. 

“Jangan aji mumpung saat memimpin dan memanfaatkannya demi kepentingan pribadi atau golongan. Kelolalah anggaran pembangunan desa dengan sebaik-baiknya,” tutup Akerman Sahidar.GM1-Istimewa

 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget