Jalin Keakraban Polres Pulpis dan PWI Pulpis Eratkan Sinergitas

BERSAMA - Kapolres Pulang Pisau AKBP. Kurniawan Hartono, S.I.K berfoto bersama PWI Pulang Pisau di Mako Polres, Kamis (7/10) - Istimewa

Jalin Keakraban Polres Pulpis dan PWI Pulpis Eratkan Sinergitas

 

PULANG PISAU - Kapolres Pulang Pisau AKBP. Kurniawan Hartono, S.I.K bersama jajaran menjalin silaturahmi keakraban dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis), Kamis (07/10/2021) di ruangan Kapolres.

Silaturahmi keakraban ini dirangkai dengan saling koordinasi untuk mempererat kebersamaan dan jalinan sinergitas yang baik. Dari PWI Pulang Pisau dihadiri seluruh pengurus dan Anggota yang sehari-hari bertugas di Kabupaten Pulpis.

Kapolres AKBP Kurniawan Hartono mengucapkan terima kasih atas kehadiran wartawan dalam silaturahmi tersebut.

Dikatakannya, silaturahmi dengan jurnalis bukan hal yang baru, karena setiap hari selalu terjadi komunikasi antara jajaran Polres maupun Polsek dengan wartawan. Namun, kegiatan itu bisa memperat tali persaudaraan  yang sudah terjalin selama ini.

”Saya berharap kedepan bisa rutin digelar pertemuan dengan PWI Pulang Pisau. Bentuk kegiatan bisa berganti-ganti gaik itu secara formal maupun non formal,” tuturnya.

Dikatakan, bila persaudaraan terus terjalin dan semakin erat, tentunya akan tumbuh kebersamaan dan jalinan komunikasi yang terus akan semakin membaik kedepannya.

”Polisi bisa besar juga karena rekan media. Tanpa publikasi melalui media, masyarakat tidak akan mengetahui  kegiatan apa yang dilakukan dan keberhasilan apa yang sudah diraih oleh Polri,” ujar Kapolres.

Senada, Ketua PWI Kabupaten Pulpis I Nyoman Weda mengatakan, hubungan antara wartawan dengan jajaran di polres dan  polsek selama ini sudah terjalin dengan baik.

Kedua belah pihaknya kerap saling memberikan informasi tentang peristiwa  yang terjadi di Kabupaten yang berjuluk Bumi Handep Hapakat,” papar Nyoman.

Untuk itu, lanjut Nyoman, pihakhya selalu dan akan terus membangun hubungan dan sinergitas antara Polri dan PWI di Kabupaten Pulpis.PP1

SERTIFIKAT
Smsi

Widget