Erlin Hardi Sampaikan Pidato Pertanggungjawaban APBD

ANGGARAN - Pj Bupati Kabupaten Kapuas Erlin Herdi saat diwawancarai sejumlah wartawan usai Paripurna di Gedung Dewan, Kota Kuala Kapuas, Senin (24/6) - Nasution

Erlin Hardi Sampaikan Pidato Pertanggungjawaban APBD

KUALA KAPUAS - Pada Rapat Paripurna ke-6 masa persidangan II Tahun 2024, yang dilangsungkan di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kapuas, Pj. Bupati Kapuas Erlin Hardi, ST,  menyampaikan Pidato Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Kapuas tahun anggaran 2023.

Dalam kesempatan tersebut Erlin memaparkan gambaran umum laporan keuangan Pemerintah Kabupaten Kapuas terhadap realisasi pendapatan daerah, belanja daerah dan pembiayaan daerah.
Terkait APBD 2023 Pemerintah Kabupaten Kapuas, ada beberapa hal yang menjadi perhatian, namun postur APBD mkita masih realistis meski ada sejumlah hal yang menjadi perhatian untuk dilakukan upaya perbaikan ke depannya. Terang Erlin, Senin (24/6).

"Tentunya kita mengharapkan semuanya bisa berjalan dengan baik dan dibahas sesuai mekanisme yang berlaku," kata Erlin sesaat setelah usai rapat tersebut.

Erlin juga menegaskan bahwa sudah dilakukan pemeriksaan oleh BPK RI dan itulah nantinya yang akan menjadi perbaikan-perbaikan ke depan.

"Nanti juga berdasarkan rekomendasi dari dewan yang pastinya akan menjadi perhatian kita untuk APBD di tahun 2024 mendatang," paparnya.

Selain itu, terkait dengan penyerapan anggaran, Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi  menekankan agar lebih maksimal.

Sebab itu,  kita minta OPD agar melakukan perencanaan sejak awal dan dengan perencanaan yang sebaik-baiknya agar baik pula dalam penerapan realisasinya.KPS1 - Nas

SERTIFIKAT
Smsi

Widget