Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Katingan Nanang Suriansyah saat menyalurkan bantuan baju partai kepada pengurus dan kader partai.
DPD Golkar Katingan Dapat Bantuan Baju Partai dari Anggota DPR RI
KASONGAN - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Katingan mendapat bantuan beberapa kodi/sak baju Partai.
Baju dengan ciri khas warna kuning itu diberikan oleh Anggota DPD-RI Dapil Kalteng, H Muhtarudin.
Penyerahan bantuan berbarengan dengan Kegiatan Wira Usaha Baru. Rencananya oleh DPD Partai Golkar Katingan, akan dibagi untuk Penggurus Partai yang tersebar di 13 Kecamatan.
"Bantuan dari Bang H Muhtarudin nantinya akan kita salurkan untuk Pengurus Kecamatan (PK) yang ada 13 Kecamatan se-Kabupaten Katingan," kata Nanang Suriansyah, Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Katingan, Jumat (11/3/2022).
Wakil Ketua DPRD Katingan itu menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan ratusan lembar baju untuk Keluarga Besar Partai Golkar di Kabupaten Katingan.
"Sebagai Ketua DPD Partai Golkar sekaligus atas nama keluarga besar Partai Golkar Kabupaten Katingan, Kami menghaturkan ucapan terima kasih atas segala bantuan yang diberikan oleh Bang Haji Muhtarudin, semoga Beliu selalu diberikan kesehatan dan sukses selalu," pungkasnya.
Sekadar diketahui, beberapa hari yang lalu jader dari Partai Golkar itu, melalui dana Aspirasi, bekerja sama dengan Kementrian Perindustrian RI menyelenggarakan Pelatihan Wira Usaha Baru di bidang Furniture, tenun, kerajinan rotan, pengelohan kopi, service elektronik, dan service Komputer, yang diikuti puluhan peserta dari berbagai kalangan dan usia, dengan melibatkan Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Katingan. Kt1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas