BPS Gunung Mas Survei Perilaku Masyarakat Soal Corona

Kepala BPS Gunung Mas, Waras (tengah), didampingi koordinator fungsi neraca, Agung (kanan) dan staf fungsi neraca, Mayang (kiri), saat diwawancarai media.

BPS Gunung Mas Survei Perilaku Masyarakat Soal Corona

KUALA KURUN - Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) melaksanakan survei perilaku masyarakat pada masa pandemi COVID-19. Kepala BPS Gumas, Waras mengatakan, survei perilaku masyarakat pada masa pandemi COVID-19 dilakukan secara online di seluruh Indonesia sejak tanggal 13 hingga 20 Juli 2021.

 

“Survei perilaku masyarakat pada masa pandemi COVID-19 menyasar masyarakat yang berusia 17 tahun ke atas. Masyarakat Kalimantan Tengah, khususnya Kabupaten Gunung Mas dapat mengikuti survei online dengan mengklik https://survey.bps.go.id/open/covid,” kata Waras, Rabu (14/7/2021).

 

Setelah terbuka (https://survey.bps.go.id/open/covid), terdapat 33 pertanyaan yang harus dijawab. Hanya diperlukan sekitar kurang lebih 10 menit untuk menjawab pertanyaan.  “Pertanyaan mencakup perilaku masyarakat di tengah pandemi COVID-19, dan bagaimana masyarakat menyikapi situasi pandemi COVID-19. Hasil survei sebagai bahan informasi penting bagi pemerintah dalam menangani dampak COVID-19,” beber Waras.

 

Waras yang didampingi koordinator fungsi neraca, Agung dan staf fungsi neraca, Mayang, mengaku survei sebagai upaya pemerintah untuk melihat bagaimana pemahaman masyarakat terkait bencana saat ini (COVID-19), dan bagaimana masyarakat memahami dan mematuhi anjuran pemerintah.

 

“Pemerintah menganjurkan masyarakat untuk melaksanakan Protokol Kesehatan COVID-19, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mengurangi mobilisasi, dan tidak makan bersama dalam kerumunan yang bisa menyebabkan COVID-19. Jangan sepelekan anjuran pemerintah demi kesehatan dan keselamatan,” tutur Waras.

 

Ia berharap masyarakat Gumas bisa mengiktui survei online dan menyebarkan link survei ke seluruh jaringan, pertemanan, keluarga, rekan kerja, dan lainnya dalam lingkup wilayah NKRI. “Kerahasiaan jawaban akan tetap terjaga dengan baik,” tandas Waras.  GM1

 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget