BMKG: Kalteng Berpotensi Hujan saat Malam Tahun Baru

Ilustrasi hujan.

BMKG: Kalteng Berpotensi Hujan saat Malam Tahun Baru

PALANGKA RAYA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan malam pergantian tahun baru wi wilayah Provinsi Kalimantan Tengah berpotensi terjadi hujan dengan intensitas ringan.

"Prakiraan cuaca pada 31 Desember diperkirakan untuk sore sampai malam sebagian wilayah di Kalteng berpotensi hujan sedang hingga lebat. Sementara pada malam sampai dini hari berpotensi hujan ringan untuk sebagian wilayah," kata Prakirawan BMKG Tjilik Riwut Palangka Raya, Renianata, Rabu (30/12/2020). 

Kategori sore hingga malam ini dimulai pada pukul 15.00 sampai pukul 20.00 WIB. Sementara kategori malam-dini hari ini dimulai pukul 20.00 WIB sampai sekitar waktu subuh.

"Dari kategori waktu tersebut terkhusus untuk wilayah Kota Palangka Raya, berdasar data perkiraan yang ada malam pergantian tahun tidak berpotensi hujan," katanya.

Dia mengatakan secara umum selama beberapa hari mendatang potensi hujan masih akan turun di sejumlah wilayah Provinsi berjuluk "Bumi Tambun Bungai, Bumi Pancasila" ini.

"Secara umum selama tiga hari mendatang atau hari ini sampai tanggal 1 Januari sebagian besar wilayah Kalteng berpotensi hujan sedang hingga lebat pada sore hingga malam hari," katanya.

Selanjutnya pada 1-2 Januari untuk wilayah pesisir Kalimantan Tengah dan wilayah Kalimantan Tengah bagian utara potensi hujan sedang hingga lebat masih akan terjadi.

"Tetapi pada 3-7 Januari nanti potensi hujan dengan intensitas sedang sampai lebat akan merata kembali hampir di seluruh wilayah Kalimantan Tengah," katanya.

Untuk itu pihaknya mengimbau masyarakat mewaspadai potensi perubahan cuaca yang ditandai dengan munculnya angin kencang dan awan gelap atau cumulonimbus sebelum terjadi hujan.

Potensi hujan tersebut masih akan terus terjadi sampai April 2021. Meski akan terjadi penurunan potensi dan intensitas hujan khusus pada Februari mendatang.

Untuk itu, dia meminta masyarakat waspadai dampak hujan sedang hingga lebar yang dapat mengakibatkan bencana banjir, tanah longsor, angin kencang sambaran petir serta pohon tumbang. ant

 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget