Anggota DPRD Dapil 2 Serap Aspirasi Warga Kelurahan Palangka

BERSAMA - Anggota DPRD Kota Palangka Raya dari Dapil II berfoto bersama warga usai melakukan reses di Kelurahan Palangka, Kamis (2/12) - Istimewa

Anggota DPRD Dapil 2 Serap Aspirasi Warga Kelurahan Palangka

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kota Palangka Raya dari Daerah Pemilihan (Dapil) 2 melakukan reses ke Kelurahan Palangka, Kamis (2/12/2012). 

Sasarannya adalah warga yang sebelumnya terdampak banjir.

Reses ini dipimpin Anggota Komisi C Riduanto. Turut hadir sejumlah SOPD terkait, camat, lurah dan masyarakat yang diwakili oleh perwakilan RT dan RW.

“Kami menerima berbagai macam aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat. Sejauh ini memang prioritas kebutuhan masyarakat adalah masalah infrastruktur maupun aspirasi-aspirasi lainnya,” ungkapnya.

Riduanto menambahkan, dari beberapa aspirasi yang diterima pihaknya ada sejumlah aspirasi yang menurut sangat penting. Di antaranya terkait masalah banjir di Kelurahan Palangka yang sempat terjadi beberapa waktu lalu.

Dari bencana banjir, menyisakan permasalahan di antaranya infrastruktur vital mulai rusak dan turun kualitasnya, tempat hunian yang sudah mulai kurang nyaman ditempati, serta pelaku usaha belum bisa berusaha secara normal.

“Oleh karena itu DPRD pun menyikapi terkait keluhan tersebut. Bagaimana caranya untuk bisa turut membantu mereka, baik dari sisi kebijakan atau masukkan apa saja yang perlu dilakukan pemerintah kota," pungkasnya.PR1

SERTIFIKAT
Smsi

Widget