60 Personel Babinsa Kodim 1016 Palangka Raya Ikuti Vaksinasi Hari Kedua

Babinsa Koramil 1016 - 03 / Sepang Serka Helprit saat menerima Vaksin Sinovac, Minggu (7/3) pagi - Foto Pendim 1016 / Plk

60 Personel Babinsa Kodim 1016 Palangka Raya Ikuti Vaksinasi Hari Kedua

PALANGKA RAYA- Bertempat Di Rumkit Tingkat IV TNI AD Palangka Raya, sejumlah anggota Kodim 1016/Palangka Raya melaksanakan Vaksinasi Covid-19 tahap pertama yang sudah memasuki hari kedua.

Pelaksanaan Vaksinasi pada hari minggu pagi, 7 maret 2021 kali ini ada sekitar 60 personel Babinsa yang akan menerima vaksin covid 19. Diketahui pada hari sabtu kemaren sekitar 71 personel Kodim 1016/Plk sudah menjalani vaksinasi dan sekarang memasuki hari kedua dari jadwal yang sudah ditentukan  oleh Staf Operasi Kodim 1016/Plk.

Tampak Perwira Seksi Logistik (Pasi Log) Kapten Inf Sudar selaku tertua pada vaksinasi kali ini bersama Pabung Gumas Kapten Inf M. Ayyupf, Pasi Ter Kapten Inf M. Safi'i dan Danramil 1016-08/Tumbang Miri Lettu Inf Juni Wijaya mendampingi para anggota dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut.

Dandim 1016/Palangka Raya Kolonel Inf I Gede Putra Yasa, S.IP menyatakan pentingnya vaksinasi bagi anggota Kodim yang memiliki tugas pokok pembinaan teritorial khususnya para Babinsa.

“Hari ini Vaksinasi ditujukan kepada Babinsa jajaran Kodim 1016/Palangka Raya, diharapkan seusai vaksinasi ini kedepan tugas pokok mereka semakin baik, kekebalan tubuh semakin tinggi dalam melawan Virus Covid 19, sehingga melayani masyarakat juga maksimal,” ucap Dandim.

Kolonel I Gede Putra Yasa mengatakan, dilaksanakannya vaksinasi covid-19 ini diharapkan dapat menekan dan memberhentikan penyebaran covid-19 yang selama ini menjadi pandemi.

“Anggota setelah menerima vaksin covid-19, hendaknya mensosialisasikan program pemerintah tentang vaksinasi covid-19 kepada masyarakat bahwa vaksin covid-19 memang benar aman dan halal sehingga tidak ada alasan untuk menolaknya,” ungkapnya.

Selain itu Vaksin Covid-19 ini juga berguna untuk menambah semangat dan percaya diri prajurit dalam melaksanakan aktivitas dan tugas sebagai garda terdepan benteng negara, terutama Para Babinsa yang kesehariannya langsung terjun ke wilayah binaan. (Pendim 1016/Plk)

SERTIFIKAT
Smsi

Widget