Warga Sebangau Kuala Resah, Beruang Masuk Kampung dan Mangsa Ternak

Beruang, salah satu hewan mamalia yang ada di Kalimantan, namun kini spesies ini mulai langka seiring semakin menipisnya kawasan hutan.

Warga Sebangau Kuala Resah, Beruang Masuk Kampung dan Mangsa Ternak

PULANG PISAU - Diduga karena mulai berkurangnya kawasan hutan yang menjadi habitat alami, banyak hewan liar yang kini mulai mencari makan di pemukiman warga. Seperti yang terjadi di Kecamatan Sebangau Kuala, Kabupaten Pulang Pisau, tepatnya Desa Paduran Mulya. 

Warga di desa itu belakang dibuat gelisah karena hadirnya Beruang, salah satu hewan liar Kalimantan, yang sering masuk ke perkampungan penduduk. Beruang ini terakhir masuk perkampungan pada Kamis (21/1/2021) malam. 

"Tidak hanya sekali atau dua kali saja, tetapi sudah cukup sering muncul di kampung. Jumlahnya bisa lebih dari satu," kata Edy Widodo, salah satu warga setempat, Jumat (22/01).

Beruang tersebut sering dijumpai warga di wilayah RT 03 dan RT 06. Dari pantauan warga setempat, beruang ini selalu muncul di malam hari.  

Kepala Desa Paduran Mulya, Yaya, mengatakan, ia sudah mendapat laporan tentang ternak warga yang dimangsa beruang. Mulai dari ayam,  kambing hingga sapi. Ia berharap pihak-pihak terkait melakukan upaya untuk mengatasi masalah ini. PP1

 

 

 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget