
Wakil Ketua DPRD Gunung Mas Binartha.
Waket I DPRD Gumas: Selamat Datang Pak Kapolres AKBP Irwansyah!
KUALA KURUN - Wakil Ketua (Waket) I DPRD Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Binartha menyampaikan selamat kepada AKBP Irwansyah yang resmi menjabat Kapolres Gumas menggantikan AKBP Rudi Asriman yang mendapatkan promosi jabatan sebagai Wadir Pamovit Polda Riau.
“Kepada AKBP Irwansah saya mengucapkan selamat datang dan selamat menjalan tugas di Kepolisian Resor Kabupaten Gunung Mas,” kata Binartha, Kamis (5/8/2021). Binartha yang karib disapa Obin, berharap Irwansyah dapat meneruskan hal-hal baik yang sudah dilaksanakan AKBP Rudi Asriman. Menjalin kerjasama dengan unsur Forum Koordinasi Pemerintah Daerah (Forkopimda), tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Gumas.
"Program yang sudah jalankan selama Kapolres sebelumnya, oleh Kapolres baru dapat lebih ditingkatkan demi kemaslahatan masyarakat Kabupaten Gunung Mas. Keamanan dan ketertiban masyarakat dapat lebih semakin baik lagi,” ujar Obin.
Kepada AKBP Rudi Asriman, politikus Partai Golkar dapil dua itu menyampaikan selamat bertugas di Polda Riau. Semoga ditempat tugas yang baru dapat lebih berprestasi lagi. "Terimakasih kepada Pak Rudi Asriman atas kerjasama baik yang terjalin selama bertugas di Kabupaten Gunung Mas. Tuhan Yang Maha Kuasa menyertai dalam menjalankan tugas sebagai Wadir Pamovit Polda Riau,” tutur Obin. GM1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas