SMPN 2 Kurun Gelar PASBK

Para pelajar SMPN 2 Kurun saat mengikuti PASBK.

SMPN 2 Kurun Gelar PASBK

KUALA KURUN - Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Kuala Kurun di Desa Tewang menggelar kegiatan Penilaian Akhir Semester Berbasis Komputer (PASBK). 

Kegiatan dengan memanfaatkan HP Android untuk menambah kekurangan komputer di sekolah. Hal ini disampaikan Kepala Sekolah SMPN 2 Kurun Ina Marita, Sabtu (19/6/2021).

“Kegiatan yang dilaksanakan Jumat (18/6/2021), adalah hari terakhir PASBK. Diikuti peserta kelas VII 52 orang dan peserta kelas VIII 41 orang. Antusias siswa dalam mengikuti kegiatan sangat luar biasa. Bagaimana tidak, karena ini kali pertama SMPN 2 Kurun menggelar ulangan dengan menggunakan computer,” terang Ina.

“Hal ini dilakukan dalam rangka mewujudnyatakan ciri pelajar Pancasila yang mampu memanfaatkan alat teknologi dengan bijak sehingga Merdeka Belajar di era Pembelajaran  Digitalisasi dapat juga terwujud,” sambung mantan Kepala Sekolah SMPN 1 Kurun tersebut. 

Yang terpenting, tambah dia, adanya keinginan untuk berubah kearah yang lebih baik dari seluruh warga sekolah, baik Kepala Sekolah, Guru, dan siswa didukung orang tua siswa. 

“Pendidikan menjadi aspek penting dalam mewujudkan masyarakat Gunung Mas dengan sumber daya manusia yang unggul. Pemanfaatan teknologi akan lebih memaksimalkan proses belajar mengajar disekolah,” kata Ina. GM1 

 

 

 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget