Rapat Virtual dengan Bupati dan Wali Kota, Ini yang Ditekankan Gubernur Soal COVID-19

Bupati Katingan Sakariyas dan jajaran Forkopimda saat mengikuti Rapat Virtual dengan Gubernur Kalteng.

Rapat Virtual dengan Bupati dan Wali Kota, Ini yang Ditekankan Gubernur Soal COVID-19

KASONGAN - Gubernur Kalteng Sugianto Sabran dalam arahannya pada Rakor dalam rangka peran serta antara penanganan COVID-19 di Kalimantan Tengah antara Pemerintah Provinsi dengan Pemerintah Kabupaten/Kota secara virtual, Senin (26/7/2021), meminta kepada semua Kabupaten/Kota untuk secara konsisten melaksanakan Instruksi Menteri Dalam Negeri dan instruksi Gubernur Kalteng tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Selanjutnya meningkatkan testing dengan standar Pemerintah, tidak ada data yang disembunyikan.  Peningkatan testing mungkin diikuti oleh melunaknya kasus terkonfirmasi positif, namun hal itu menurut Gubernur akan mempercepat penemuan kasus, sehingga akan semakin cepat bisa memastikan status kesehatan Masyarakat.

Selanjutnya melaksanakan trecing secara tuntas kepada seluruh yang terkontak erat, serta pastikan yang terkontak erat menjalani karantina sampai diperoleh hasil pemeriksaannya dan melaksanakan perawatan secara tuntas dan terpadu.

Dalam Rakor itu, dari Kabupaten Katingan hadir Bupati Katingan, Forkompinda, Tokoh Masyarakat, tokoh Adat, dan Kalangan Akademisi dari ruang rapat Bupati.

Terakhir, Gubernur mengharapkan kepada Masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan secara ketat dan memberikan pemahaman kepada Anggota Keluarga dan kalangan Masyarakat lainya jika ada gejala supaya segera mungkin untuk di periksa. Kt1 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget