Ilustrasi
Lelang Jabatan Pemkab Barut, 54 Pejabat Ikut Uji Kompetensi
MUARA TEWEH - Sebanyak 54 orang peserta seleksi terbuka untuk mengisi 15 jabatan pimpinan tinggi (JPT) pratama eselon II b di lingkungan Pemerintah Kabupaten Barito Utara, mengikuti uji kompetensi atau assesmen yang dilaksanakan di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. "Uji kompetensi itu digelar hari ini hingga Jumat (18/12/2020), esok yang diikuti seluruh peserta," kata Kepala Sekretariat Panitia Seleksi Terbuka Abdul Wahid di Muara Teweh, Kamis (17/12/2020).
Menurut dia, meski ada sejumlah satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang pendaftarnya kurang dari tiga orang, namun tetap digelar sesuai surat edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 52 Tahun 2020 tentang pelaksanaan pengisian jabatan pimpinan tinggi secara terbuka dan kompetensi di lingkungan instansi pemerintah dalam kondisi kedaruratan kesehatan masyarakat COVID-19.
Dalam surat itu disebutkan jika telah diperpanjang, kata dia, namun masih minim peserta, maka minimal dua pelamar setiap jabatan seleksi terbuka boleh dilaksanakan. "Jadi lelang jabatan tetap digelar yang tahapannya mulai hari ini digelar, meski pesertanya ada sejumlah SKPD hanya dua orang.Aturan tersebut berlaku pada saat pandemi COVID-19 ini saja," katanya.
Wahid mengatakan, assesmen kompetensi yang dilakukan oleh Lembaga Assessment Centre di Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin dan panitia seleksi itu pada Kamis (17/12) dengan agenda kegiatan diantaranya tes psikometri, in tray exercise, problem analysis dan leaderless group discussion, kemudian Jumat dengan kegiatan wawancara BEI.
Tahapan lelang jabatan ini selanjutnya dilakukan di Muara Teweh yakni rekam jejak, uji penulisan dan presentase makalah yang dijadwalkan pada 20-21 Desember, pengumuman hasil assessment dan uji makalah 21 Desember, wawancara akhir 22-23 Desember, pengumuman akhir 23 Desember dan uji kesehatan 26 Desember. "Penyampaian hasil seleksi kepada Sekretaris Daerah untuk diteruskan ke Bupati Barito Utara selaku pejabat pembinan kepegawaian (PPK) pada 28 Desember dan laporan pelaksanaan seleksi terbuka ke KASN 30 Desember 2020," jelas dia.
Dia menjelaskan, Pemkab Barito Utara melaksanakan seleksi terbuka untuk mengisi 15 jabatan yang lowong meliputi Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi dan Keuangan, Asisten Sekda Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Sekretaris DPRD, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah, Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu.
Kemudian, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan, Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian, Kepala Dinas Pertanian serta Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah. BU1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas