PELUNCURAN - Asisten Bidang Ekbang Setda Kalteng Leonard S. Ampung saat memberikan sertifikat ekspor kepada eksportir pada acara Launching Ekspor Produk Kelautan dan Perikanan Kalimantan Tengah, Jumat (18/2/2022) - MMC Kalteng
Launching Ekspor Produk Kelautan dan Perikanan Kalimantan Tengah
PALANGKA RAYA – Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran sangat berkomitmen melakukan pemberdayaan pelaku usaha perikanan, termasuk mendukung dalam mendorong pelaku usaha di sektor kelautan dan perikanan untuk melakukan ekspor sebagai salah satu strategi peningkatan perekonomian daerah.
Hal ini disampaikan dalam arahannya saat Apel Besar di awal tahun 2022 yang lalu, mengenai peningkatan perekonomian daerah dimana salah satu langkah yang dilakukan yaitu melalui peningkatan ekspor produk hasil perikanan Kalimantan Tengah.
Hal ini ditegaskan kembali oleh Gubernur dalam sambutannya yang dibacakan oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kalteng Leonard S. Ampung pada acara Launching Ekspor Produk Kelautan dan Perikanan Kalimantan Tengah di Halaman Kantor Gubernur, Jalan RTA Milono, Kota Palangka Raya, Jumat (18/2/2022).
“Dalam berbagai kesempatan, saya selaku Gubernur Kalimantan Tengah telah memerintahkan dan mengarahkan seluruh Kepala Perangkat Daerah termasuk pemangku kepentingan terkait, bahwa di tengah situasi pandemi covid-19 ini kita tidak boleh menyerah, akan tetapi kita harus bekerja keras dan bekerja cerdas membuat inovasi dan terobosan-terobosan sesuai dengan potensi sumber daya alam untuk pemulihan perekonomian Kalimantan Tengah, antara lain mengoptimalkan food estate, membangun kawasan klaster tambak udang vaname atau shrimp estate, juga percepatan pembangunan kawasan industri dan kawasan ekonomi khusus, termasuk kita harus lebih jeli dalam melihat peluang pasar ekspor yang masih terbuka lebar dan potensinya sangat besar, kuncinya kita harus proaktif dan jangan pasif,” ucapnya.
“Berkenaan dengan hal tersebut saya minta perhatian Bupati, Walikota dan seluruh pemangku kepentingan agar segera mengidentifikasi dan memetakan secara signifikan potensi ekspor produk perikanan Kalimantan Tengah termasuk komoditi lainnya, meningkatkan komitmen melakukan fasilitasi dan pembinaan dalam rangka meningkatkan daya saing dan meningkatkan nilai tambah eksportir Kalteng dengan standar global dan brand yang kuat, memberikan dukungan sarana/prasarana ekspor, memperkuat kerja sama dengan perbankan dan lembaga pembiayaan ekspor, adanya kepastian jadwal penerbangan, dukungan kelengkapan dokumen ekspor, termasuk surat Pemberitahuan Ekspor barang (PEB) harus dikeluarkan di Palangka Raya, karena selama ini lebih banyak dikeluarkan di Jakarta sehingga tidak tercatat di Provinsi Kalimantan Tengah,” tambahnya.
Acara Launching Ekspor Produk Kelautan dan Perikanan Kalimantan Tengah yang dilaksanakan oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Kalteng ini dihadiri oleh Wakil Gubernur, Kepala Kepolisian Daerah, Komandan Komando Resort Militer 102/Panju Panjung, Kepala Kejaksaan Tinggi, Ketua DPRD, Sekretaris Daerah, Kepala Badan Karantina Ikan dan Pengendalian Mutu (BKIPM) Kementerian Kelautan dan Perikanan, Kepala Perangkat Daerah Lingkup Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, Kepala Stasiun Karantina Ikan dan Pengendalian Mutu Palangka Raya, Kepala Kamar Dagang dan Industri Provinsi Kalimantan Tengah, Kepala Bank Indonesia Perwakilan Kalimantan Tengah, Kepala Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Kalimantan Tengah, Direktur Utama PT Bank Pembangunan Kalteng, Kepala Bank Himbara, Kepala Bea dan Cukai Palangka Raya, Executive General Manager Angkasa Pura 2 Palangka Raya, General Manager Garuda Indonesia Palangka Raya, General Manager Citilink Palangka Raya, General Manager Angkasa Pura Cargo Palangka Raya, dan Para Eksportir di Provinsi Kalimantan Tengah.
Di akhir sambutannya Leonard S. Ampung menyampaikan harapan Gubernur Kalteng, “Saya minta launching ekspor produk kelautan dan perikanan ini tidak hanya seremonial semata, akan tetapi menjadi momentum kebangkitan ekspor Kalteng yang berkelanjutan, menghasilkan nilai ekspor yang meningkat, yang berdampak pada peningkatan perekonomian daerah dan kesejahteraan masyarakat Kalimantan Tengah.”
Produk kelautan dan perikanan Kalimantan Tengah sangat potensial untuk diekspor ke mancanegara. Beberapa produk yang diekspor antara lain Ikan Botia, Ikan Seluang, tanaman air Bucepalandra, dan Ikan Betutu. Pada acara Launching Ekspor Produk Kelautan dan Perikanan di Kalimantan Tengah ini, beberapa komoditas kelautan dan perikanan yang diekspor adalah sebagai berikut :
1. Ikan Botia dan Ikan Seluang yang di ekspor oleh Roberthus (Direktur CV. Tirta Haring Borneo) yang berdomisili di Palangka Raya, dengan volume ekspor :
- Ikan Botia berjumlah 30.000 pcs dan Ikan Seluang 5.000 pcs dengan tujuan ekspor ke Singapura.
- Ikan Botia berjumlah 5.000 pcs dan Ikan Seluang 1.000 pcs dengan tujuan ekspor ke Jepang.
2. Tanaman air jenis Bucepalandra berjumlah 30.000 pcs dengan tujuan ekspor ke Jepang oleh Erwin (Direktur CV. Borneo Aquatik) yang berdomisili di Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur.
3. Ikan Betutu berjumlah 450 kg dengan tujuan ekspor ke Jepang oleh Giono (Ali Giono Bakut) yang berdomisili di Palangka Raya.
Kadislutkan Kalteng H. Darliansjah sebagai pihak penyelenggara menyampaikan bahwa Acara ini merupakan wujud implementasi dari komitmen dan keseriusan Bapak Gubernur H. Sugianto Sabran dalam pemberdayaan UMKM sektor kelautan dan perikanan serta mendorong UMKM Kalimantan Tengah agar mampu bersaing dengan eksportir daerah lain/tingkat nasional terutama dalam meningkatkan volume ekspor, keberagaman komoditi ekspor dan nilai tambah ekspor Kalimantan Tengah, ke depannya kita berharap akan semakin tumbuh wirausaha baru UMKM eksportir produk perikanan dan terbentuknya Forum Eksportir Produk Kelautan dan Perikanan Kalimantan Tengah sebagai wadah diskusi dan klinik bisnis UMKM ekspor.PR1 - MMC Kalteng
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas