KONSOLIDASI : Ketua Bapilu sekaligus Ketua KPPW PAN Kalteng, Muhammad Syauqie memberikan pengarahan kepada seluruh anggota KPPW PAN Kalteng, di Kantor Sekretariat DPW PAN Kalteng, Jalan Tingang Induk, Kota Palangka Raya, Jumat (11/03) - Istimewa
KPPW PAN KALTENG Rapatkan Barisan Persiapan Pemilu 2024
PALANGKA RAYA - Komite Pemenangan Pemilu Wilayah (KPPW) PAN Kalimantan Tengah (Kalteng) melaksanakan rapat perdana di kantor Sekretariat DPW PAN Kalteng, Jalan Tingang Induk, Kota Palangka Raya, Jumat (11/03).
Ketua Bapilu sekaligus Ketua KPPW PAN Kalteng, Muhammad Syauqie mengatakan, dalam rapat KPPW PAN Kalteng ini pihaknya merapatkan barisan untuk mensinergikan kinerja partai, ortom, caleg, ormas, dan tokoh-tokoh masyarakat yang mendukung PAN Kalteng pada pemilu tahun 2024 mendatang. Hal ini dilakukan untuk mencapai target 1 kursi di DPR RI, 5 kursi DPRD provinsi, dan 47 kursi DPRD kabupaten maupun kota se-Kalteng.
Disampaikan Syauqie, jika KPPW PAN Kalteng ini memiliki tanggung jawab untuk memenangkan Kader partai yang mencalonkan diri pada Pemilu legislatif 2024 diseluruh wilayah Kalteng. Dengan program kerja terbagi menjadi 3 fase, yakni di tahun 2022 administrasi dan pencalegan dini, tahun 2023 Pemilu, dan yang terakhir tahun 2024 pemenangan.
"Fase pertama itu termasuk pada Pra Musyawarah Ranting atau Musran mulai dari input data pengurus DPC, persiapan pendaftaran saksi PAN di TPS, dan Bedah Dapil. Kemudian dilanjutkan dengan pelaksanaan Musran, pendaftaran dan pelatihan saksi PAN, LKAD secara serentak. Hal serupa dilaksanakan Pasca Musran yaitu Pendaftaran Saksi dan LKAD secara serentak," terang Syauqie.
Sedangkan untuk fase kedua lanjut Syauqie, akan dijabarkan berkaitan dengan pendaftaran caleg, kampanye pemilu, pembentukan posko dan relawan Caleg PAN DPR RI, provinsi, kabupaten maupun kota, rekrutmen pemilih, support kepada caleg dari KPPW, dan pemenangan caleg provinsi sebanyak 45 Orang.
"Untuk fase ketiga itu kami persiapan menuju H-7 sampai dengan hari H pemilu atau penentuan. Dan yang terakhir adalah pendaftaran sengketa pemilu dengan pengumpulan bukti yang sesuai dengan ketentuan, pengamanan bukti, pengawalan sidang PHPU, dan terakhir sidang PHPU," bebernya.
Selebihnya, Syauqie menegaskan, hal ini dilakukan untuk mengembalikan semangat kader untuk memenangkan Pemilu Tahun 2024. Dengan tetap mengutamakan tugas dari KPPW Kalteng untuk mengawal seluruh caleg se-Kalteng.
"Pengawalan ini harus dilakukan agar kita dapat memastikan seluruh caleg merasa aman, nyaman, dan menang," tutup Syauqie.
Hadir dalam rapat KPPW PAN Kalteng, Ketua Bapilu sekaligus Ketua KPPW PAN Kalteng Muhammad Syauqie, Bendahara PAN Kalteng Tomi Irawan Diran, Ketua DPW BM PAN Kalteng Noorkhalis Ridha, serta sejumlah pengurus dan anggota KPPW PAN Kalteng.PR1 - Istimewa
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas