Ketua DPRD Pulpis Ajak Masyarakat Terus Terapkan Prokes

Ketua DPRD Pulang Pisau - H Ahmad Rifa’i

Ketua DPRD Pulpis Ajak Masyarakat Terus Terapkan Prokes

PULANG PISAU – Corona Virus Disease (COVID-19) belum dapat dipastikan kapan akan berakhir. Untuk itu masyarakat Pulang Pisau diimbau untuk terus disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.

Seperti yang disampaikan oleh Ketua DPRD Pulang Pisau, H.Ahmad Rifa’i yang terus mengajak dan mengingatkan masyarakat, untuk bisa terus disiplin mematuhi protokol kesehatan (Prokes) pencegahan penularan COVID-19.

“Dengan menerapkan protokol kesehatan sekaligus pula, membantu tugas dari Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya, melalui tim satuan tugas (Satgas) COVID-19 Kota Palangka Raya, untuk memutus mata rantai penyebaran virus COVID-19,” ucap Rifa’i, Selasa 23 November 2021.

Dalam menghadapi Covid-19 diperlukan kebersamaan antara masyarakat dengan tim satgas COVID-19, maka dari itu saya mengajak masyarakat, agar bisa tetap patuh menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes). Masyarakat tetap disiplin menerapkan Prokes pencegahan COVID-19, Ia berharap bahwa pandemi COVID-19 akan segera berakhir.

“Peran masyarakat sangatlah besar dalam mencegah sebaran COVID-19, dengan cara menerapkan Prokes sesuai dengan anjuran yang sudah disosialisasikan oleh tim Satgas COVID-19 setiap harinya,” katanya.

Dengan penerapan Prokes dalam kehidupan sehari-hari secara ketat dan disiplin bukan tidak mungkin akan menyebabkan kasus sebaran COVID-19 bisa menurun secara perlahan-lahan. Yang tentunya menjadi harapan kita semua.

“Saat ini Satgas Covid-19 Pulang Pisau sudah cukup optimal dalam melakukan upaya-upaya pencegahan dan penanganan COVID-19, jadi ayo bantu Satgas cegah sebaran COVID-19 dengan menerapkan prokes,” tutupnya.PP1

COVID PEMPROV
COVID
GUBERNUR
SERTIFIKAT
perumahan

Widget