
Talk show di Radio Hamauh FM dalam rangka Hari Kartini.
Keterwakilan Perempuan di DPRD Gunung Mas 48 Persen
KUALA KURUN – Memperingati Hari Kartini bertepatan pada tanggal 21 April 2021, Diskominfosantik melalui Radio Hamauh Fm menggelar talkshow bersama Persatuan Wanita Kristen Indonesia (PWKI) Kabupaten Gunung Mas (Gumas), Rabu malam (21/04/2021) kemarin malam.
“Perempuan dan laki laki mempunyai kesempatan, akses, serta peluang yang sama untuk berpatisipasi dalam pembangunan,” ucap Ketua DPC PWKI Kabupaten Gumas Rayaniatie Djangkan.
Seiring berjalannya waktu, perempuan mulai bangkit dan berhasil membuktikan bahwasannya keberadaan mereka layak diperhitungkan. Kecerdasan serta kepiawaian perempuan-perempuan Indonesia khususnya, tidak bisa lagi dianggap remeh karena telah turut berkontribusi terhadap pembangunan.
Perempuan kian diberdayakan dengan ditetapkannya peraturan mengenai kuota 30 persen untuk keterwakilan perempuan dalam politik.
Keterwakilan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Indonesia (DPR-RI) perempuan di periode 2019-2024 mencapai sebesar 20,5 persen, Contoh pada perwakilan DPRD Kabupaten Gumas, keterwakilan perempuan sudah mencapai 48 persen. Peningkatan partisipasi perempuan di legislatif sudah mulai terlihat dan nyata melebihi kuota seharusnya.
Banyak perempuan yang sukses di bidang wirausaha, ekonomi kerakyatan dan pemberdayaan. Tentunya mereka berperan dalam menopang ekonomi keluarga di tengah pandemi. Banyak perempuan yang kreatif di sela aktivitasnya sebagai ibu rumah tangga. Mereka menciptakan berbagai kreasi baik itu kuliner atau aksesoris lainnya.
Acara talkshow tersebut juga dihadiri oleh Bendahara PWKI Sintika, Sekretaris PWKI Sri Yuniaty, Wakil Sekretaris PWKI Sylvia. GM2
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas