Kafilah FASI Pulang Pisau yang berhasil meraih juara Nasional.
Hebat! Kafilah FASI Pulang Pisau Juara I Nasional Cabang Cerdas Cermat
PULANG PISAU - Kabar gembira bagi masyarakat Kalteng, khususnya Pulang Pisau. Kafilah Pulang Pisau seksses meraih Juara 1 Cabang Cerdas Cermat TPA FASI Tingkat Nasional di Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel).
Capaian Kafilah Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah (Kalteng), ini mendapat apresiasi oleh Bupati Pulang Pisau (Pulpis) Pudjirustaty Narang, orang nomor satu di kabupaten berjuluk Bumi Handep Hapakat.
"Kita mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas prestasi yang ditorehkan Kafilah Kabupaten Pulang Pisau yang tergabung dalam rombongan Kafilah Kalteng dalam event FASI ke XI Tingkat Nasional di Palembang," ujar Taty Narang sapaan akrapnya ini, Senin (28/3/2022).
Selain itu, kata Taty, prestasi yang telah dicapai tersebut patut dibanggakan karena telah mengharumkan nama Kabupaten Pulang Pisau di tingkat nasional khususnya di bidang keagamaan sejak usia dini.
"Raihan ini tidak lain berkat doa kita bersama, termasuk doa dan dukungan seluruh Kalteng dan secara khusus oleh masyarakat Kabupaten Pulang Pisau," imbuhnya.
Taty berpesan kepada seluruh kafilah peserta FASI Tingkat Nasional di Palembang untuk terus mempertahankan dan meningkatkan ilmu pengetahuan di bidang keagamaan dan dapat mengimplementasikannya ke dalam kehidupan sehari-hari.
"Terpenting dari setiap usaha menuntut ilmu agama adalah mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. Kita senantiasa mendoakan kepada anak-anak peserta FASI agar kelak menjadi anak yang shaleh, membanggakan orang tua, berguna bagi daerah, bangsa dan negara," tandasnya seraya berpesan. PP1
Wah, Artis Hana Hanifah dan Pengusaha A Sudah Sama-sama Bugil Saat Digerebek
Petinju Kalteng Eiger Lamandau Kembali Naik Ring 2 April
Nah, Bupati Kotim Supian Hadi Dipanggil KPK Sebagai Tersangka Kasus Tambang
Kisah Berto, Petani Muda dari Pendahara
Berhasil Juarai WBC, Eyger Lamandau Disambut Bak Pahlawan oleh Kapolda Kalteng
Denda Rp250 Ribu Menanti Warga Kalteng yang Tak Pakai Masker, Pergub Sudah Terbit
Pertengkaran di Ujung Malam Berakhir Kematian Tragis, Suami Gantung Diri Setelah Bunuh Istri
Pasien COVID-19 Membeludak, Ruang Perawatan Penuh, Pemko Palangka Raya Cari Tempat Penampungan Baru
Minuman Tradisional Kalteng Baram dan Arak Akan Dilegalkan
Jalan Provinsi Ruas Palangka Raya - Kurun Rusak, Ini Saran DPRD Gumas