Disdagperin Kalteng Buka Pasar Murah

MURAH - Tampak Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kalteng saat membantu melayani masyarakat yang membeli sembako di pasar murah pada Balai Basara, Kota Palangka Raya, Minggu (2/10) - MMC Kalteng

Disdagperin Kalteng Buka Pasar Murah

PALANGKA RAYA - Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kalteng Aster Bonawaty mewakili Gubernur Kalteng membuka Pasar Murah di Balai Basara, Kelurahan Marang, Kecamatan Bukit Batu, Kota Palangka Raya, Minggu (2/10.

Kegiatan Pasar Murah ini digelar sebagai salah satu upaya pemprov untuk menekan inflasi di Kalteng. 

Pada kesempatan tersebut, Aster Bonawaty mengatakan Pasar Murah ini merupakan kegiatan Operasi Pasar yang dilaksanakan akibat naiknya harga Bahan Bakar Minyak (BBM).

"Pemprov Kalteng membantu masyarakat yang terdampak kenaikan harga bahan pokok. Ini adalah bentuk bantuan dari Pemprov Kalteng untuk masyarakat," ucapnya. 

Ia berharap bantuan ini dapat membawa berkah bagi masyarakat Kalteng dan harga bahan pokok bisa kembali stabil. 

"Kegiatan ini dilaksanakan juga di 13 kabupaten lainnya, yang langsung disalurkan ke desa-desa hingga kelurahan," jelasnya. 

Aster Bonawaty juga menyampaikan, paket sembako murah yang tersedia sebanyak 300 paket yang dijual seharga 150 ribu, namun Pemprov Kalteng memberikan subsidi sebesar 100 ribu sehingga masyarakat hanya membayar 50 ribu saja per paketnya. 

Sementara itu, Lurah Marang Yuliati Ningsih mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Kalteng melalui Kepala Disdagperin, yang berkenan membantu warga Kelurahan Marang melalui kegiatan Pasar Murah ini. 

"Warga kami sangat antusias dan terbantukan, semoga kegiatan ini bisa berjalan lancar," pungkasnya. 

Turut hadir unsur dari TNI dan Polri serta masyarakat setempat.PR1 - MMC Kalteng

SERTIFIKAT
Smsi

Widget