Babinsa Bersama Tim PPKM Mikro Kelurahan Panarung Pasang Spanduk Prokes Covid 19 Di Masjid dan Mushola

Tampak Babinsa Panarung berfoto bersama warga di Jalan Panarung, Kota Palangka Raya, Jumat (16/4) - Foto Pendim 1016 / Plk

Babinsa Bersama Tim PPKM Mikro Kelurahan Panarung Pasang Spanduk Prokes Covid 19 Di Masjid dan Mushola

PALANGKA RAYA- Berbagai cara dilakukan Koramil 1016-01/Pahandut bersama Tim PPKM Mikro Kelurahan Panarung, Kota Palangka Raya dengan mengedukasi masyarakat dalam memberikan pemahaman tentang mencegah penyebaran Covid 19 di wilayah binaan, Jumat (16/4).

Babinsa Panarung Serma Saulus Hasibuan bersama Tim PPKM Mikro Kelurahan Panarung melakukan pemasangan spanduk Ucapan Ramadhan 1442 H dan Penerapan Protokol Kesehatan yang ditujukan kepada para jamaah yang akan melakukan ibadah di Masjid / Mushola tersebut.

"Dengan pemasangan spanduk ini diharapkan warga yang akan melaksanakan ibadah tetap menerapkan 5 M," Kata Hasibuan.

Cara yang dilakukan Tim PPKM Mikro Kelurahan Panarung bersama Koramil Pahandut diyakini akan cukup efektif dalam penyampaian pesan kepada masyarakat tentang langkah langkah pencegahan terhadap penyebaran Covid 19.

"Setiap Masjid dan mushola dipampang spanduk sosialisasi, agar masyarakat selalu membaca dan ingat bahwa saat ini pandemi masih ada, maka protokol kesehatan harus di ikuti," lanjut Serma Hasibuan.

Dia berharap, seluruh warga binaannya bisa mengikuti protokol ini, agar tak ada lagi yang terpapar Covid 19, "Besar harapan apa yang sudah kami lakukan ini bisa membuat warga patuh aturan yang berlaku, mari kita disiplinkan diri dengan tetap menerapkan 5 M." Tutup Serma Hasibuan. (Pendim 1016/Plk)

SERTIFIKAT
Smsi

Widget